Sukses

Kucurkan Rp 2,4 Triliun, 150 Ribu Anak Bisa Sekolah Gratis

Kemendikbud terus mengucurkan dana triliunan rupiah agar seluruh anak Indonesia bisa mengenyam pendidikan dan lepas dari rantai kemiskinan.

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus menggelontorkan dana triliunan rupiah supaya seluruh anak Indonesia dapat mengenyam pendidikan dan lepas dari rantai kemiskinan.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhammad Nuh ditemui di kantor Bappenas, mengatakan, pemerintah tahun ini memberikan beasiswa dalam program Bidik Misi kepada 150 ribu anak.

"Sebanyak lebih dari 150 ribu anak sudah kita bebaskan (uang sekolah), jadi tidak pakai bayar sama sekali. Setiap bulan malah ditambah Rp 600 ribu untuk biaya hidup," ujarnya, Rabu (26/3/2014).

Sedangkan untuk mahasiswa yang mengecap pendidikan di Perguruan Tinggi Negeri, tambah Nuh, pihaknya memberikan keringanan biaya dengan pembayaran kurang dari satu juta rupiah. Bantuan ini berlaku bagi mahasiswa jurusan apapun dan sudah dilakukan tahun ini.

"Anggarannya untuk 150 ribu anak itu sekitar Rp 2,4 triliun. Kami juga terus memfasilitasi mereka supaya mereka tidak menjadi beban dan terutama bisa lepas dari rantai kemiskinan," terang dia.

Nuh mengakui, bantuan pendidikan ini tercetus karena masih banyak anak-anak Indonesia memiliki hambatan untuk belajar di bangku sekolah formal. "Kalau dia tidak bisa sekolah gara-gara biaya, ya harus diberikan subsidi atau dihapuskan (biaya sekolah)," tandas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.