Sukses

Tambah Investor Asing, Pemerintah Sempurnakan Kebijakan

Upaya Indonesia untuk meraih target bauran energi menjadi peluang menarik bagi investor.

Liputan6.com, Jakarta - Pentingnya investasi dari luar negeri yang masuk ke Indonesia membuat pemerintah Indonesia terus menyempurnakan kebijakan dan regulasi. Penyempurnaan tersebut sebagai komitmen untuk membangun iklim usaha dan investasi yang saling menguntungkan.

Wakil Menteri ESDM Susilo Siswoutomo mengatakan, penyusunan kebijakan didasarkan atas manfaat yang saling menguntungkan bagi Indonesia dan investor.

“Hal ini terlihat dari kebijakan-kebijakan terkini yang banyak mengurangi beban investor dalam berinvestasi di Indonesia, seperti pemberian insentif, pembebasan tarif dan regulasi penunjang,” kata Susilo, seperti yang dikutip, Rabu (21/5/2014).

Susilo menyatakan, potensi sumber daya alam Indonesia sangat besar dan terbuka bagi siapa saja yang ingin berinvestasi.

"Selain itu, kondisi sosial politik yang cukup stabil dan masyarakat yang kondusif, juga menjadi peluang yang sangat baik bagi para investor," tuturnya.

Upaya Indonesia untuk meraih target bauran energi (energy mix) menjadi peluang menarik bagi investor.

Kepala Badan Kordinasi Penanaman Modal (BKPM) Mahendra Siregar menbaru saja melakukan promosi di Honggkong untuk mencari investor pabrik pengolahan dan pemurnian (smelter).

"Ada tugas ke Hongkong untuk bicara dengan investor smelter," Pungkasnya. (Pew/Gdn)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.