Sukses

Kekayaan Pribadi Warga Dunia Naik Jadi US$ 152 Triliun

Laporan ini memperhitungkan kondisi kas, deposito, saham dan aset lain yang dimiliki sebuah rumah tangga.

Liputan6.com, London - Jumlah kekayaan pribadi masyarakat dunia tercatat melonjak lebih dari 14% menjadi US$ 152 triliun sepanjang tahun lalu, yang terutama didorong kenaikan pasar saham. Asia-Pasifik, tidak termasuk Jepang, memimpin kenaikan dengan lonjakan 31% menjadi US$ 37 triliun.

Hal ini terkuak dari laporan lembaga konsultan Boston Consulting Group yang ikut menyebutkan jika jumlah rumah tangga jutawan meningkat tajam.

Laporan ini memperhitungkan kondisi kas, deposito, saham dan aset lain yang dimiliki sebuah rumah tangga. Tapi mengecualikan soal bisnis, real estate dan barang-barang mewah yang dimiliki.

"Di Hampir semua negara, pertumbuhan kekayaan pribadi didorong rebound yang kuat di pasar ekuitas yang terjadi mulai paruh kedua 2012," kata perusahaan dalam laporannya melansir laman BBC, Selasa (10/6/2014).

Kinerja ini dikatakan juga terdorong stabilitas ekonomi yang relatif di Eropa dan Amerika Serikat dan tanda-tanda pemulihan di beberapa negara Eropa, seperti Irlandia, Spanyol dan Portugal. Sementara jumlah kekayaan ekuitas global tumbuh sebesar 28%

Laporan menyebutkan, ekonomi di Asia telah penggerak utama pertumbuhan global dalam beberapa tahun terakhir. Dan rumah tangga di wilayah ini telah diuntungkan dari pertumbuhan ini.

Di kawasan ini, China telah menjadi pendorong terbesar - dengan kekayaan pribadi di negara ini melonjak lebih dari 49% pada tahun 2013.

Tingkat tabungan yang tinggi di negara-negara seperti China dan India telah menjadi kunci juga berkontribusi faktor lonjakan ini.
Kekayaan yang dimiliki di wilayah ini diperkirakan akan meningkat lebih lanjut, hampir US$ 61 triliun pada akhir 2018.

"Pada kecepatan ini, wilayah ini diperkirakan akan menyalip kedua terkaya wilayah Eropa Barat pada tahun 2014, dan Utara Amerika terkaya pada 2018," kata BCG.

Laju penciptaan kekayaan di China juga terlihat dari pertumbuhan jumlah rumah tangga jutawan di negara itu, naik menjadi 2,4 juta pada tahun 2013, dari 1,5 juta per Agustus 2012.

Secara keseluruhan, jumlah rumah tangga jutawan di dunia naik menjadi 16,3 juta pada tahun 2013 dari 13,7 juta pada tahun 2012. (Nrm)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini