Sukses

Harapan Bankir Soal Hasil Putusan MK Soal Gugatan Pilpres

Hasil keputusan MK diharapkan dapat memberikan suasana politik yang tenang sehingga ekonomi dapat berjalan baik dan rakyat sejahtera.

Liputan6.com, Jakarta - Mahkamah Konstitusi (MK) mengeluarkan hasil putusan tentang gugatan pihak Probowo Subianto-Hatta Rajasa terkait hasil perhitungan suara pada pemilihan presiden (pilpres) 2014 pada Kamis (21/8/2014)

Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk, Budi Gunadi Sadikin mengatakan, pihaknya berharap apapun hasil keputusan MK nanti, pihak penggugat dapat menerimanya dengan lapang dada sehingga tidak menimbulkan gejolak di masyarakat.

"Saya berdoa apapun keputusannya, mari kita jalankan saja. (Kalau tidak) nanti Indonesia malah mundur lagi," ujar Budi di Kantor PT Taspen, Jakarta, Kamis (21/8/2014).

Menurut Budi, apapun hasilnya, yang terpenting adalah kondisi di dalam negeri tetap terkendali sehingga kegiatan perekonomian bisa berjalan normal.

"Kalau bankir agak nggak ngerti urusan itu. Bankir yang penting suasana politik tenang. Ekonomi maju, rakyat sejahtera. Saya berdoa mudah-mudahan itu terjadi," lanjutnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT Taspen Iqbal Latanro mengatakan dengan adanya keputusan dari MK nantinya akan memberikan kepastian bagi sektor ekonomi. "Kami berharap ada kepastian dari keputusan MK nanti," kata Iqbal.

Selain itu, dengan adanya kepastian ini, presiden yang terpilih nantinya dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa kemajuan bagi bangsa.

"Tentu dengan selesai masalah politik, presiden dan wakil presiden baru bisa membangun negara dan bangsa kita. Diharapkan tetap aman," tutur Iqbal. (Dny/Ahm)

 

*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Silakan mencoba!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.