Sukses

Harga Emas Tertekan Data Pengangguran AS

Harga emas berjangka merosot merespons data pengangguran Amerika Serikat yang positif dan penguatan di bursa saham AS.

Liputan6.com, Chicago - Harga emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange merosot pada Kamis (Jumat pagi WIB) merespons data pengangguran Amerika Serikat yang positif dan penguatan di bursa saham AS.

Dilansir dari Xinhua, Jumat (19/9/2014), kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Desember turun US$ 9 atau 0,73 persen menjadi US$ 1.226,9 per ounce.

Departemen Tenaga Kerja AS merilis laporan klaim pengangguranyang  secara tak terduga positif dengan turunnya klaim awal untuk tunjangan pengangguran sebanyak 36 ribu menjadi 280 ribu pada pekan yang berakhir 13 September.

Emas juga di bawah tekanan dari pasar saham AS. Indeks Dow Jones Industrial Average dan S&P 500 mencetak rekor tertinggi, karena investor cukup terhibur dengan komitmen Bank Sentral AS (The Fed) untuk mempertahankan suku bunga rendah.

Tak hanya emas, harga logam lainnya seperti perak untuk pengiriman Desember kehilangan US$ 21,7 sen atau 1,16 persen menjadi US$ 18,517 per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober turun US$ 12,7 atau 0,93 persen menjadi US4 1.349,5 per ounce. (Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Laman ini berisi mengenai informasi seputar harga emas terbaru. Harga emas ini terus diperbarui setiap harinya.

    Harga Emas