Sukses

Rupiah Bakal Hadapi Pelemahan Terburuk Sepanjang 2014

Rupiah mengarah pada pelemahan mingguan kelima yang akan menjadi penurunan nilai tukar paling panjang sejak Novemb

Liputan6.com, Singapura - Rupiah pada perdagangan hari ini mengarah pada pelemahan mingguan terpanjang sejak November tahun lalu. Pelemahan parah kembali dialami rupiah setelah sejumlah investor asing menarik modalnya dari saham domestik sebagai langkah antisipasi menghadapi kemungkinan kenaikan suku bunga Amerika Serikat (AS).

Data valuta asing Bloomberg, Jumat (19/9/2014) menunjukkan, nilai tukar rupiah merosot 1,4 persen pekan ini ke level 11.990 per dolar AS pada perdagangan pukul 10:12 waktu Jakarta.

Rupiah tercatat lebih stabil dibandingkan perdagangan sebelumnya saat sempat menyentuh level 12.041 per dolar AS. Angka tersebut merupakan yang terlemah sejak perdagangan 27 Juni.

Di pasar kontrak asing Non-Deliverable Forward (NDF), nilai tukar rupiah tercatat merosot 0,9 persen ke level 12.070 per dolar AS.

"Dengan kebijakan normalisasi suku bunga Bank Sentral AS (The Fed), kami memprediksi rupiah akan menjadi mata uang yang paling rentan terhadap pelemahan di Asia," ungkap pakar mata uang Prateek Gupta.

Dia menjelaskan posisi obligasi asing yang tinggi, defisit transaksi berjalan yang besar dan lemahnya kendali Bank Indonesia juga akan berkontribusi pada pelemahan nilai tukar rupiah. Tak heran, sejak lima pekan terakhir, nilai tukar rupiah terus melemah.

Pengamat valuta asing PT Bank Mandiri Tbk, Renny Eka Putri juga mengatakan, nilai tukar rupiah pekan ini lebih dipengaruhi faktor eksternal seperti putusan rapat The Fed. Sementara sejumlah sentimen domestik belum banyak mempengaruhi rupiah.

Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia (BI) menunjukkan rupiah mengalami sedikit penguatan pada perdagangan hari ini ke level 11.985 per dolar AS. (Sis/Ndw)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.