Sukses

Pensiun Jadi Menteri, Dahlan Sayonara ke Direksi BUMN

Masa jabatan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan berakhir pada hari ini, Senin (20/10/2014).

Liputan6.com, Jakarta - Masa jabatan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan berakhir pada hari ini, Senin (20/10/2014). Untuk itu, pada pagi hari ini mantan Direktur Utama (Dirut) PT PLN (Persero) itu mengumpulkan mantan Menteri  dan Direksi Perusahaan BUMN.

Pantauan Liputan6.com, di Kantor Kementerian BUMN, Senin (20/10/2014), sejumlah mantan menteri BUMN yang menghadiri acara itu adalah Sofyan Djalil, Tantri Abeng, Sugiharto, dan Mustafa Abubakar.

Sedangkan direksi perusahaan BUMN diantaranya adalah Dirut Jasa Marga Aditya Warman, Dirut Pegadaian Suwono, Dirut Karakatau Steel Irfan Hakim, Dirut Telkom Arif Yahya, Dirut RNI Ismet Hasan Putro.

Namun berkumpulnya mantan orang-orang penting di Kementerian BUMN tersebut tidak terkait dengan pengukuhan Jokowi dan JK.

Tetapi sebagai ajang silaturahim menjelang berakhirnya masa jabatan Dahlan Iskan. Selain itu juga meresmikan Masjid baru di lingkungan kementerian BUMN.

Usai acara perpisahan, rencananya Dahlan bersama para direksi BUMN pada pukul 08.30 WIB akan berjalan kaki  menuju ke Jl. MH Thamrin untuk menyambut rombongan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden RI terpilih Joko Widodo.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.