Sukses

Majukan Kelautan RI, Susi Pudjiastuti Buka Akses Situs KKP

Username kkpindonesia dan paswordnya goodgovernance. Kami terbuka," kata Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan dan Perikanan.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti meminta stakeholder untuk turut memantau perkembangan sektor kelautan dan perikanan. Kementerian Kelautan dan Perikanan akan membuka akses situs mereka untuk umum. Dengan terbukanya situs ini, maka masyarakat bisa memantau data kapal sampai identitas kapal yang berlayar di laut nasional.

"Username kkpindonesia dan paswordnya goodgovernance. Kami terbuka," kata Susi di Jakarta, Jumat (31/10/2014).

Menurut Susi, potensi pendapatan negara atas kelautan dan perikanan sangat besar. Pasalnya sebanyak 70 persen wilayah RI merupakan laut. Namun, besarnya potensi tersebut tidak dimanfaatkan secara maksimal.

Terbukti, para pelaku usaha yang menyandarkan hidupnya untuk sektor tersebut belum sejahtera.

Ia melanjutkan, langkah yang diambil ini  merupakan awal rencana kerja pemerintah untuk memperbaiki perekonomian  sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo.

"Hari ini Susi  ingin mulai satu awal dari rencana kerja yang diarahkan Pak Presiden, dimana KKP harus bisa memperbaiki ekonomi masyarakat perikanan jadi lebih  baik nelayan dan pengusaha, mandiri di atas kedaulatan negeri sendiri. Mampu melakukan pertumbuhan ekonomi yang sudah ditargetkan negara kita kabinet kerja yang sudah dibentuk," pungkasnya. (

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.