Sukses

Top 5 Bisnis: Sanksi Buat yang Tak Lapor SPT Pajak

Batas akhir pelaporan SPT Tahunan Penghasilan (PPh) orang pribadi akhir Maret 2015. Ada sanksi buat yang tak melapor.

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak Kementerian Keuangan mengingatkan kepada Wajib Pajak (WP) orang pribadi dan WP badan usaha untuk segera melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan pajak periode 2014

Batas akhir pelaporan SPT Tahunan Penghasilan (PPh) orang pribadi akhir Maret 2015, sedangkan untuk badan ditutup akhir April 2015. Bagi yang tak melapor akan dikenai sanksi.

Informasi mengenai sanksi bagi wajib pajak tersebut menjadi artikel yang paling dicari pembaca. Berita seputar miliarder yang cetak uang paling banyak di dunia hingga tips mengatur keuangan juga berhasil membuat pembaca penasaran.

Lengkapnya, berikut lima artikel paling populer di kanal bisnis Liputan6.com:

1. Tak Lapor SPT Pajak, Apa Saja Sanksinya?

Pejabat Pengganti Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Humas Ditjen Pajak, Wahju K Tumakaka menyatakan wajib pajak yang dengan sengaja tidak melaporkan bisa terkena sanksi administratif hingga pidana yang tertuang dalam Undang-undang KUP pasal 38 dan 39.

2. Cuma Setahun, Miliarder Ini Sukses Cetak Uang Ratusan Triliun

Kalangan investor handal di berbagai negara pasti tak asing lagi dengan nama Warren Buffett, legenda investasi ternama di seantero dunia. Hanya dalam satu tahun, miliarder berusia 84 tahun ini tercatat mampu menambah hartanya hingga US$ 14,5 miliar atau Rp 188,2 triliun (kurs: Rp 12.980/US$)

Buffett merupakan miliarder dengan penambahan harta terbesar tahun ini. Berkat harga saham Berkshire Hathaway yang terus naik, hartanya bertambah US$ 14,5 miliar menjadi US$ 72,7 miliar. Berkat penambahan harta tersebut, Buffett berhasil menempati posisi ketiga sebagai orang terkaya di dunia.

3. Idealnya, Begini Cara Habiskan Gaji Tiap Bulan

Setiap akhir bulan, banyak masyarakat Indonesia yang mulai ketar-ketir menunggu gaji karena ternyata uangnya nyaris tak tersisa untuk membiayai kebutuhan harian. Perencana Keuangan One Shildt M. Andoko lantas menjelaskan porsi pengeluaran yang ideal agar gaji Anda tetap cukup untuk belanja setiap bulan. Apa saja tipsnya? simak di sini!

4. Rupiah Melemah, Menteri Susi Sumringah


Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti merasa gembira dengan dengan pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) yang terjadi beberapa minggu terakhir. Menurut Susi, pelemahan rupiah tersebut dapat menciptakan swasembada industri kelautan dan perikanan di Indonesia.

5. Tawaran Investasi RI Buat Australia Datang di Waktu Sulit


Di tengah memanasnya hubungan Australia dan Indonesia menyusul rencana eksekusi mati dua pengedar narkoba asal Australia Andrew Chan dan Myuran Sukumaran, Indonesia menawarkan hubungan dagang yang lebih dekat dengan negara tersebut.

Sayangnya, Pimpinan Australia Indonesia Business Council (AIBC) Phil Turtle mengatakan,  penawaran bagi pebisnis lokal untuk mendekatkan hubungannya dengan Indonesia datang di waktu yang sulit.

Bahkan Menteri Perdagangan Australia Andrew Robb justru menunda rencananya memimpin misi perdagangan ke Indonesia bulan ini. Ketegangan antar dua negara karena kasus duo Bali Nine tersebut membuat Robb menunda niatnya. (Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini