Sukses

Bursa Asia Melemah Mengikuti Wall Street

Indeks MSCI Asia Pasifik turun 1,6 persen pada pukul 10.12 waktu Tokyo, Jepang.

Liputan6.com, Sydney - Saham-saham di kawasan Asia Pasifik (Bursa Asia) melemah, mengikuti kejatuhan saham-saham di bursa Amerika Serikat (Wall Street).

Mengutip Bloomberg, Indeks MSCI Asia Pasifik turun 1,6 persen pada pukul 10.12 waktu Tokyo, Jepang. Indeks Topix Jepang melemah 2,6 persen, Indeks Nikkei Jepang juga turun 2,2 persen.

Dalam beberapa hari sebelumnya, Baik bursa di Amerika Serikat maupun di kawasan ASia sempat menguat namun akhirnya tenggelam. Jika di Amerika penurunan didukung saham-saham teknologi dan juga saham energi karena turunnya harga minyak, sedangkan di Asia penurunan terjadi karena lebih disebabkan masih adanya kekhawatiran akan penurunan ekonomi di China.

Belum ada langkah-langkah stategis yang dikeluarkan oleh otoritas China untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Selain itu, pelaku pasar masih menunggu kebijakan Bank Sentral AS yang mungkin akan dikeluarkan pada pertemuan pekan depan.

"Ekonomi China melambat, namun belum ada upaya terbaik untuk pemerintahan China menghadapi tindakan penyeimbangan di tengah mendongkrak ekonomi dan menempatkan reformasi struktural," ujar Mark Smith, Ekonom ANZ Bank New Zealand Ltd.

"Saat ini pasar kemungkinan akan stabil sampai adanya pertemuan The Fed tersebut," Jelas Analis AMP Capital Investors Ltd, Sydney, Australia, Nader Naeimi.

Kemarin Bursa Asia menguat merespons cerahnya data ekonomi Jerman yang membawa angin segar ke pasar saham Amerika Serikat (AS) dan Eropa. Saham Eropa juga menguat menyambut nilai impor dan ekspor Jerman yang mencapai rekor tertinggi pada bulan Juli. (Gdn/Ahm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini