Sukses

Yakin Mau Kerja di Perusahaan Rintisan?

Bekerja pada perusahaan rintisan seringkali sangat menarik karena memberikan kenyamanan.

Liputan6.com, New York - Bekerja pada perusahaan rintisan atau start up seringkali sangat menarik karena memberikan kenyamanan, kesempatan untuk bekerja pada proyek-proyek baru dan juga  bekerja dengan orang-orang baru.

Meskipun demikian jangan terburu-buru memutuskan bekerja pada perusahan rintisan. Pikirkan kembali risikonya.

Berikut ini adalah beberapa pertanyaan untuk Anda renungkan jika ingin bekerja pada perusahaan rintisan dikutip dari payscale, Selasa (15/9/2015) :

1. Mengapa Anda ingin bekerja di sebuah rintisan?

Perkembangan teknologi di Indonesia semakin pesat, hal tersebut berdampak pada pertumbuhan industri digital di tanah air.

Perusahaan rintisan tidak selalu berujung manis dan belum tentu mengantarkan Anda menjadi jutawan. Sembilan puluh persen perusahaan rintisan gagal berkembang. Jika motivasi Anda adalah uang, sebaiknya pertimbangkan kembali untuk bekerja pada perusahaan tersebut. Apakah Anda percaya pada visi perusahaan? Apakah perusahaan dapat meraih peluang yang ada.

2. Dari mana gaji Anda?

Begini caranya mendapatkan tawaran gaji tinggi saat wawancara kerja.

Memahami sumber keuangan perusahaan cukup penting karena tentu Anda tidak mau gaji Anda sering tersendat. Informasi ini biasanya tersedia untuk umum jika perusahaan rintisan tersebut didukung oleh investor. Namun jika informasi ini tidak Anda dapatkan, Anda dapat bertanya pada pendiri perusahaan atau kepada orang yang mewawancarai Anda.

3. Pengalaman bos Anda?

7 sifat yang bakal menuntun kamu jadi seorang pengusaha sukses.

Bukan berarti orang yang pertama kali memulai bisnis akan gagal. Namum kemungkinan gagal akan lebih tinggi dibandingkan dengan orang yang telah memiliki pengalaman menjalankan perusahaan rintisan.

4. Apakah Anda mampu beradaptasi?

Bukan gaji dan keuntungan yang bikin kamu senang bekerja di sana. Tapi lima hal penting ini.

Pada perusahaan rintisan,  Anda diharapkan untuk berperan ganda, dan berkerja dengan hirarki yang cukup datar. Ini penting untuk menilai apakah Anda dapat bekerjasama dengan tim. Jika Anda memperkirakan kepribadian tidak cocok bekerja pada perusahaan seperti itu, mungkin pekerjaan Anda tidak akan efektif.

5. Apakah yang Anda cari?

Perusahaan ini mempunyai ide unik, yakni memperkerjakan wanita cantik untuk menyemangati karyawan pria yang lelah bekerja

Jika seandainya perusahaan rintisan tersebut gagal, setidaknya Anda masih mendapatkan sesuatu yang bermanfaat yaitu pengalaman. James Altucher menulis pada TechCrunch, "... bahkan dalam skenario terburuk (startup tersebut tutup), (pastikan) bahwa Anda setidaknya belajar cukup cepat dimasa saat Anda bekerja, sehingga menambah keahlian Anda, dan Anda bisa mencari pekerjaan yang lebih baik". (Ilh/Gdn)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.