Sukses

Resmi Diluncurkan, Elpiji Kaum Hawa Dibanderol Rp 66.000

Peluncuran Bright Gas 5,5 kg akan menjadi solusi yang cocok bagi keluarga konsumen yang membutuhkan kemasan lebih ringan dan praktis

Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) telah resmi meluncurkan Bright Gas dalam kemasan baru berukuran 5,5 kilogram (Kg) dengan harga jual promo di SPBU dan modern outlet sebesar Rp 66 ribu per tabung.

Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang mengatakan, peluncuran Bright Gas 5,5 kg akan menjadi solusi yang cocok bagi keluarga konsumen yang membutuhkan kemasan lebih ringan dan praktis, serta dengan harga yang sangat terjangkau.

"Wanita karier, ibu rumah tangga yang dinamis atau keluarga kecil maupun penghuni apartemen yang memiliki kebiasaan memasak dalam frekuensi yang lebih sedikit merupakan target konsumen Bright Gas 5,5 kg,” kata Bambang di sela-sela peluncuran Bright Gas 5,5 kg di Jakarta, Jumat (23/10/2015).

Bright Gas 5.5kg merupakan  varian baru yang akan melengkapi kemasan yang telah ada di pasar yaitu Bright Gas 12 kg. Dengan berat kosong tabung hanya 7,1 kg dan total berat termasuk isi hanya sekitar 12,6 kg, menjadikannya lebih ringan dari segalon air mineral, dan mudah diangkat oleh ibu-ibu.

Bright Gas 5.5kg ini menawarkan tiga kelebihan bagi konsumen. Pertama, lebih aman dengan fitur katup ganda yang mengadopsi teknologi Double Spindle Valve System (DSVS) sehingga 2 kali lebih aman dalam mencegah kebocoran pada kepala tabung.

Kedua, fitur keamanan diperkuat dengan adanya tambahan segel resmi Pertamina yang dilengkapi dengan hologram fitur OCS (Optical Color Switch) yang telah memperoleh paten dan tidak dapat dipalsukan. Fitur ini hampir sama dengan teknologi yang digunakan dalam benang pengaman uang kertas dan dokumen-dokumen berharga lainnya.

“Dengan demikian, konsumen pengguna Bright Gas 5,5 kg dapat merasakan jaminan kenyamanan memasak di rumah maupun apartemennya karena dengan fitur-fitur ini Bright Gas 5,5 kg bebas dari pengoplosan ataupun kurang isi,” tutup Bambang. (Pew/Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini