Sukses

Top 3: Pembangunan Kota Aladdin di Dubai Tarik Perhatian

Berikut ulasan berita-berita terpopuler yang terangkum dalam Top 3 Bisnis, Rabu (9/12/2015):

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Dubai, Uni Emirat Arab, tak henti-henti membuat kejutan bagi dunia melalui berbagai properti fenomenal yang dibangunnya. Kali ini, pemerintah Dubai tengah berencana membangun Aladdin City atau Kota Aladdin, sebuah proyek ikonik yang terinspirasi dari kisah Aladdin dan Sinbad.

Proyek pembangunan kota tersebut dilaporkan bernilai US$ 500 juta atau Rp 6,98 triliun (kurs: Rp 13.972/US$). Terdapat tiga perusahaan properti yang bergabung dalam pembangunan Kota Aladdin yaitu Arif & Bintoak Consulting Architects and Engineers, Incorporated Consultants dan Meinhardt Group.

Artikel mengenai proyek pembangunan kota Aladdin tersebut menjadi berita yang cukup banyak menarik perhatian pembaca. 

Ingin tahu artikel mana saja yang paling dicari pembaca di kanal bisnis? Berikut ulasan berita-berita terpopuler yang terangkum dalam Top 3 Bisnis, Rabu (9/12/2015):

1. Dubai Siapkan Rp 7 Triliun demi Bangun Kota Aladdin

Dubai Bangun Kota Aladin
Proyek pembangunan Aladdin City atau Kota Aladdin dilaporkan bernilai US$ 500 juta atau Rp 6,98 triliun (kurs: Rp 13.972/US$). Terdapat tiga perusahaan properti yang bergabung dalam pembangunan Kota Aladdin yaitu Arif & Bintoak Consulting Architects and Engineers, Incorporated Consultants dan Meinhardt Group.

Dilaporkan dari sumber terkait yang enggan dipublikasikan namanya, konstruksi kota diprediksi mulai dilakukan pada kuartal IV 2016 dan dirampungkan pada kuartal akhir 2018.

Selengkapnya di sini

2. Berkat Rokok, Pria Ini Jadi Orang Terkaya ke-2 di RI
Susilo Wonowidjojo
Satu lagi orang terkaya Indonesia yang sukses karena bisnis rokok. Adalah Susilo Wonowidjojo, berhasil meraup pundi kekayaan dari produk rokok Gudang Garam. Pabrik rokok milik pria yang lahir dengan nama Cai Doping ini terletak di Jawa Timur.

Dikutip dari berbagai sumber, Susilo Wonowidjojo kini berumur 59 tahun. Kekayaan orang kelahiran Jawa Timur ini naik turun, tergantung dari harga cengkeh untuk bahan baku rokok, atau pergerakan sahamnya.

Di 2013, Susilo berada di peringkat 4 orang terkaya Indonesia dengan kekayaan US$ 5,3 miliar. Di tahun ini, Susilo berada di peringkat kedua dengan total kekayaan US$ 5,5 miliar atau setara Rp 75,7 triliun (Kurs: Rp 13.781/dolar). Itu berarti kekayaannya naik sekitar US$ 200 juta dalam kurun waktu dua tahun.

Selengkapnya di sini

3. Hati-hati! 4 Hal Ini Bisa Bikin Atasan Tak Menyukai Anda
Memberikan respon yang benar kepada bos Anda yang mudah marah akan membuat suasana kerja nyaman

Memiliki hubungan baik dengan atasan di kantor seringkali dianggap dapat meningkatkan produktivitas karyawan saat bekerja. Hal tersebut mungkin tak sulit untuk dilakukan.

Sayangnya, terdapat beberapa tindakan yang tanpa disadari dapat membuat atasan tak menyukai Anda. Bahkan kesalahan tindakan atau ucapan dapat membuat atasan menjaga jarak dan tak peduli pada Anda sebagai bawahannya.

Sebaiknya, sedapat mungkin hindari membuat kesalahan yang dapat membuat atasan tak menyukai Anda.

Selengkapnya di sini.

(Gdn/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.