Sukses

Top 3: 5 Lansia Masuk Daftar Orang Terkaya Dunia

Berikut tiga artikel terpopuler di kanal bisnis mulai dari lansia masuk daftar orang terkaya hingga pinjam uang lewat ponsel.

Liputan6.com, Jakarta - Usia bukanlah hambatan untuk selalu berkarya. Hal ini dibuktikan lima miliarder ini. Di usianya yang sudah lanjut, mereka masih mampu untuk bertengger di daftar orang terkaya dunia.

Daftar orang terkaya meski lanjut usia tersebut antara lain Chang Yun Chung berusia 97 tahun. Ia memilik Pacific International Lines, sebuah perusahaan pelayaran terbesar di dunia dengan armada lebih dari 180 kapal. Artikel lima lansia masuk daftar orang terkaya dunia telah menyedot perhatian pembaca di kanal bisnis Liputan6.com.

Ingin tahu artikel lainnya yang telah menyita perhatian pembaca? Berikut tiga artikel terpopuler seperti dirangkum pada Jumat (4/3/2016):

1. 5 Lansia Ini Masuk Daftar Orang Terkaya Dunia

Usia bukanlah hambatan untuk selalu berkarya. Hal ini dibuktikan lima miliarder ini. Di usianya yang sudah lanjut, mereka masih mampu untuk bertengger di daftar orang terkaya dunia.

Daftar orang terkaya meski lanjut usia tersebut antara lain Chang Yun Chung berusia 97 tahun. Ia memilik Pacific International Lines, sebuah perusahaan pelayaran terbesar di dunia dengan armada lebih dari 180 kapal. Selengkapnya baca di sini

2. Sisihkan Rp 30 Ribu per Hari, Bisa Cicil Rumah di Bogor

Siapa bilang penghasilan minim tak bisa memiliki rumah tinggal pribadi?. Bogor yang terkenal dengan keasrian alam dan udaranya yang sejuk, hingga kini masih menyimpan beberapa daftar perumahan dengan penawaran harga menggiurkan.

Menariknya lagi, rumah-rumah berikut ini rupanya bisa dicicil dengan menyisihkan pendapatan Anda kurang dari Rp 30 ribu per hari (di luar bunga bank). Bagaimana perhitungannya dan apa saja pilihan perumahannya? Selengkapnya baca di sini

3. Dengan Aplikasi Ini, Pinjam Uang Bisa Lewat Ponsel

Penyedia layanan pinjaman online mikro jangka pendek UangTeman, baru meluncurkan aplikasi mobile atau ponsel. Ini dimaksudkan untuk mempermudah masyarakat mendapatkan akses pembiayaan dengan cepat.

CEO UangTeman Aidil Zulkifli mengatakan, aplikasi ini adalah inovasi yang tak hanya tersedia di Indonesia, melainkan juga di Asia Tenggara. Selengkapnya baca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini