Sukses

Mau Jadi Pengusaha Sukses? Hilangkan Dulu 5 Sifat Ini

Rata-rata orang sukses dunia adalah mereka yang memiliki perilaku yang baik.

Liputan6.com, Jakarta - Mampu menjadi pengusaha dan memulai bisnis sendiri merupakan impian banyak orang. Sayangnya, tidak semua orang bisa mewujudkan hal tersebut.

Satu hal yang dapat dilakukan agar Anda mampu menjadi pengusaha sukses adalah merubah perilaku. Rata-rata orang sukses dunia adalah mereka yang memiliki perilaku yang baik.

Lalu sifat apa saja yang harus Anda tinggalkan agar mampu menjadi pengusaha sukses? Melansir entrepreneur.com, Selasa (3/5/2016) berikut ulasannya:

1. Terlalu sering pegang kendali

Pengusaha yang baik adalah mereka yang mampu mendelegasikan setiap pekerjaan pada orang yang mereka percaya. Terkadang, masih banyak orang yang sulit untuk melakukan hal ini. Anda harus mampu memilih orang yang tepat untuk melakukan setiap pekerjaan yang berbeda.

2. Tidak mau mendengar masukan orang

Mendengar saran dari orang merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menjadi lebih baik. Apabila Anda ingin menjadi pengusaha sukses, maka harus dapat memulai berlatih untuk mendengar masukan dari orang lain.

3. Tidak mau menerima kritik

Sulit memang untuk menerima kritik dari beberapa orang. Tapi justru inilah yang dapat membantu Anda untuk berkembang menjadi pribadi yang lebih baik. Orang sukses adalah mereka yang senantiasa belajar dan berkembang dari kritik yang mereka terima.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

4. Sulit atur jadwal

Waktu merupakan satu hal yang paling berharga dalam hidup. Apabila Anda ingin sukses dalam hidup maka Anda pun harus bisa mengatur waktu. Dengan begini, Anda pun bisa memaksimalkan produktivitas untuk mengurus bisnis yang ada.

5. Masih sulit pecahkan masalah

Satu kemampuan yang harus dimiliki oleh pengusaha sukses adalah kemampuan memecahkan masalah. Apabila mampu menguasai hal ini, maka Anda pun bisa menjadi seorang pengusaha sukses. (vna/nrm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini