Sukses

Rusia Gelontorkan US$ 15,8 Miliar Investasi di RI

Presiden Rusia Vladimir Putin mengetahui ambisi besar Presiden Jokowi untuk membangun infrastruktur di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Rusia Vladimir Putin mengetahui ambisi besar Presiden Jokowi untuk membangun infrastruktur di Indonesia. Putin pun menyatakan pihaknya siap memberikan dana investasi yang cukup besar.

"Pak Jokowi laksanakan program infrastruktur berskala besar dan Rusia siap beri dukungan pada Indonesia," tegas Putin, di kediamannya, Kota Sochi, Rusia, Rabu (18/5/2016).

Salah satu bidang yang akan difokuskan Rusia adalah pengembangan energi. Negeri Beruang Merah itu berniat membangun industri perminyakan di Bali, dengan total nilai investasi mencapai US$ 13 miliar.

"Juga pembangunan listrik dengan dukungan perusahaan dalam negeri (Indonesia) kapasitas 1,8 Giga Watt dengan nilai investasi US$ 2,8 miliar," tutur Putin. Sehingga totalnya mencapai US$ 15,8 miliar

Tidak hanya itu, Putin mengatakan pula saat ini sudah ada investasi Rusia dalam proyek pembangunan jalur kereta api di Kalimantan.

"Lebih dari 2 ribu WNI akan kerja dalam program ini. Jalur kereta api ini akan hubungkan daerah kaya sumber daya alam dengan pelabuhan laut," tandas Putin.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.