Sukses

Top 3: Insiden Lion Air Langka Terjadi

Berikut 3 artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Minggu (22/5/2016) sore:

Liputan6.com, Jakarta - Polemik salah turun penumpang internasional ke terminal domestik pesawat JT 161 milik maskapai Lion Air terus bergulir. Terbaru, Lion Air memutuskan untuk melaporkan Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) secara pidana karena tak terima atas sanksi pembekuan ground handling.

Sebenarnya, apakah peristiwa salah menurunkan penumpang tersebut lazim di dunia penerbangan?

Pengamat Penerbangan Arista Atmadjati mengatakan, peristiwa serupa jarang terjadi di dunia penerbangan. Dalam catatannya, insiden salah menurunkan penumpang baru kali ini terjadi dan maskapai Lion Air menjadi pionir.

Kisah mengenai kesalahan maskapai menurunkan penumpang tersebut menjadi artikel yang cukup banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.

Lengkapnya, berikut 3 artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Minggu (22/5/2016) sore:

1. Insiden Lion Air, Salah Turun Penumpang Pesawat Langka di Dunia

Apakah peristiwa salah menurunkan penumpang lazim di dunia penerbangan? Pengamat Penerbangan Arista Atmadjati mengatakan, peristiwa serupa jarang terjadi di dunia penerbangan. Dalam catatannya, insiden salah menurunkan penumpang baru kali ini terjadi dan maskapai Lion Air menjadi pionir.

"Hampir tidak ada di dunia. Aneh. Orang berkembang (spekulasi) macam-macam ada kesengajaan, permainan, narkoba‎. Karena hampir tak ada," kata dia kepada Liputan6.com. Simak berita selengkapnya di sini.

2. Daftar Lengkap Rute Penerbangan Lion Air yang Ditutup Sebulan

Maskapai Lion Air mengajukan pengurangan atau penundaan frekuensi beberapa rute penerbangan kepada Kementerian Perhubungan. Pengurangan frekuensi pada beberapa rute penerbangan tersebut untuk kurun waktu satu bulan atau tepatnya mulai 18 Mei hingga 17 Juni 2016.

Terdapat 127 frekuensi penerbangan Lion Air yang telah mendapat persetujuan dari Kementerian Perhubungan untuk dikurangi. Rute-rute yang dikurangi antara lain dari Banjarmasin (BDJ) menuju Jakarta (CGK) dan sebaliknya dari Jakarta (CGK) menjuju Banjarmasin (BDJ) dengan jumlah pengurangan masing-masing 3 frekuensi. Simak berita selengkapnya di sini.

3. 3 Trik Kerja dengan Orang yang Cuek

Bekerja di sebuah perusahaan selalu melibatkan banyak orang dengan latar belakang dan karakter yang bervariasi. Salah satu sikap karyawan yang kadang dirasa paling mengganggu adalah cuek terhadap pekerjaannya sendiri.

Bekerja dengan orang yang tak acuh pada tanggungjawabnya tentu juga dapat berdampak negatif pada produktivitas Anda sebagai rekan kerja. Sebuah penelitian di Amerika Serikat bahkan menemukan, sebanyak 50 persen pegawai di negara tersebut merasa tak begitu peduli pada pekerjaannya. Simak berita selengkapnya di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini