Sukses

Top 3: Gaya Hidup Mewah Pengasuh Anak Miliarder

Berikut rangkuman 3 berita paling populer.

Liputan6.com, Jakarta Gaya hidup mewah tak hanya milik miliarder. Namun juga terkadang ini berlaku bagi mereka yang bekerja dengannya. Salah satunya para pengasuh anak miliarder.

Mereka bisa merasakan terbang dengan pesawat jet pribadi, belanja pakaian karya desainer hingga berlibur di berbagai destinasi eksotis.

Artikel ini pun menjadi sorotan pembaca Liputan6.com di kanal bisnis. Berikut rangkuman 3 berita paling populer, Kamis (21/7/2016):


1. Mengintip Gaya Hidup Mewah Pengasuh Anak Miliarder

Pembantu atau pengasuh merupakan profesi yang sering dipandang sebelah mata. Pekerjaan ini biasanya mengharuskan pekerjanya untuk melakukan berbagai kegiatan rumah tangga seperti bersih-bersih, menjaga rumah hingga mengasuh anak.

Namun apa jadinya apabila pembantu tersebut mendapatkan fasilitas mewah. Mereka bisa merasakan terbang dengan pesawat jet pribadi, belanja pakaian karya desainer hingga berlibur di berbagai destinasi eksotis. Hal itulah yang dirasakan oleh pengasuh anak Philippa Christian. Berita selengkapnya di sini.

2. Harga BBM Bakal Berubah Lagi 1 Oktober 2016

Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) menegaskan evaluasi harga bahan bakar minyak (BBM) pada 1 Oktober 2016. Hal tersebut sesuai dengan Kepmen ESDM Nomor 5976 K/12/MEM/2016 pada 27 Juni 2016, pemerintah menetapkan harga jual eceran BBM tertentu dan BBM khusus penugasan terhitung 1 Juli hingga 30 September 2016, tidak mengalami perubahan.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM I Gusti Nyoman Wiratmaja mengatakan, evaluasi harga BBM akan dilakukan pada  September mendatang dan akan berlaku mulai 1 Oktober 2016. Berita selengkapnya di sini.

3. Mau Sukses? Jawab Dulu 4 Pertanyaan Ini

Sukses merupakan impian banyak orang. Setiap orang pasti memiliki mimpi besarnya tersendiri untuk bisa meraih cita-citanya dalam hidup. Banyak cara yang dapat dilakukan orang agar mampu sukses.

Namun bukan berarti sukses tersebut dapat digapai dengan mudah. Perlu kerja keras dan usaha sungguh-sungguh agar apa yang diimpikan bisa menjadi nyata. Berita selengkapnya di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.