Sukses

Anda Ingin Pindah Kerja? Pertimbangkan 4 Hal Ini

Sebelum Anda pindah kerja, Anda harus mempertimbangkan beberapa hal sebelum mengambil keputusan.

Liputan6.com, Jakarta - Pindah kerja mungkin terdengar menyenangkan jika Anda merasa puas atau tidak puas dengan pekerjaan Anda, tetapi persoalan ini tidak harus dianggap mudah. Sebelum Anda pindah kerja, Anda harus mempertimbangkan beberapa hal sebelum mengambil keputusan.

Mengutip dari CNBC, salah satu ikon bisnis dunia, Robert Herjavec menjelaskan apa saja yang dia pertimbangkan sebelum memutuskan untuk pindah kerja.

Presiden Direktur Herjavec Group ini menyatakan, sebelum Anda membuat langkah yang besar, Anda perlu duduk dan memikirkan dengan baik apakah keputusan yang akan Anda ambil tepat atau tidak.

Berikut 4 hal yang harus dipertimbangkan sebelum Anda bekerja:

1. Pahami posisi Anda saat ini

Untuk mengetahui ke mana Anda akan pergi atau berpindah kerja, Anda harus pahamn tentang posisi Anda saat ini. Herjavec menyarankan untuk mempertimbangkan usia, kesehatan, pendidikan, tanggungan, dan status ekonomi untuk menentukan mudah atau tidaknya jika Anda pindah kerja dan mengubah kehidupan Anda.

“Anda harus percaya pada diri Anda sendiri,” ujar Herjavec. “Tapi saat ini Anda perlu tahu di mana Anda berada dan sejauh mana Anda akan melangkah,” tambahnya.

2. Jujurlah pada diri sendiri

Hindari terlalu banyak bermimpi dengan pekerjaan yang akan Anda dapatkan, tanya pada diri Anda sendiri pertanyaan sulit seperti, “Apakah saya baik-baik saja dengan gaji dan pangkat yang lebih rendah?”

“Tahu apa yang membuat anda bahagia dan mengakui keterbatasan Anda, akan menuntun Anda menemukan tujuan dan kemampuan Anda,” kata Herjavec.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Konsultasi dengan teman baik

3. Konsultasikan dengan teman baik Anda

Anda juga dapat menemukan jawaban dengan bercerita kepada teman Anda dan berdiskusi rencana Anda dengan rekan kerja yang dapat dipercaya.

“Jika Anda memiliki teman yang pernah pindah kerja, bicaralah pada mereka dan tanyakan bagaimana mereka bisa menghadapi permasalahan tersebut,” tambah Robert Herjavec.

4. Bersiaplah untuk banting setir

Jika Anda ingin pindah kerja, tentunya Anda harus bersiap menanggung resiko yang akan terjadi. Selalu persiapkan rencana cadangan agar Anda tidak berhenti di tengah jalan. Anda bahkan tidak perlu ragu untuk banting setir ke pekerjaan yang berbeda dengan harapan Anda.

“Kunci kesuksesan sebenarnya singkat dan sederhana. Anda hanya perlu berbelok, berbalik arah, bahkan memutar,” ujar Herjavec. (Aldo Lim/Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini