Sukses

Daftar Kota Paling Layak Dihuni di Dunia, Mana Saja?

Sebagian besar kota di Kanada dan Australia mampu menempati ranking sepuluh besar.

Liputan6.com, Jakarta - Hasil survey yang dilakukan oleh Economist Intelligence Unit mengeluarkan daftar kota yang memiliki kualitas paling layak huni di dunia. Ranking tersebut di himpun dalam daftar Global Liveability Ranking. Penilaian dilakukan dari lima kategori gaya hidup. Sebagian besar kota di Kanada dan Australia mampu menempati ranking sepuluh besar.

Ranking pertama ditempati oleh kota Melbourne, diikuti dengan Vienna di tempat kedua dan Vancouver di tempat ketiga. Nama kota lain seperti Adelaide dan Perth juga berhasil masuk dalam daftar tersebut.

Kota-kota tersebut diranking berdasarkan stabilitas, kualitas kesehatan, budaya, lingkungan, pendidikan dan infrastruktur. Satu kesamaan yang dimiliki oleh kota-kota tersebut adalah memiliki kualitas pendidikan dan akses kesehatan yang baik. Jumlah populasi yang berada di kota tersebut juga tidak terlalu banyak.

Berikut daftar lengkapnya seperti dilansir dari laman CNBC, Sabtu (19/8/2016):

10. Hamburg, Jerman
Skor: 95

9. Helsinki, Finlandia
Skor: 95,6

8. Auckland, Selandia Baru
Skor: 95,7

7 Perth, Australia
Skor: 95,9

5. Calgary, Kanada
Skor: 96,6

5. Adelaide, Australia
Skor: 96,6

4. Toronto, Kanada
Skor: 97,2

3. Vancouver, Kanada
Skor: 97,3

2. Vienna, Austria
Skor: 97,4

1. Melbourne, Australia
Skor: 97,5

(Vna/Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini