Sukses

Top 3: Anak Usaha PT KAI Buka Lowongan Kerja

Berikut daftar artikel paling populer seperti dirangkum dalam Top 3

Liputan6.com, Jakarta - Kabar baik kembali hadir menyapa Anda yang sedang mencari pekerjaan. Kini giliran PT Kereta Api Logistik (Kalog) yang membuka kesempatan bagi Anda untuk berkarier.

Melansir dari laman Kalogistics.co.id, PT Kalog adalah perusahaan di bawah induk PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang bergerak dalam bidang layanan logistik berbasis kereta api (KA), dengan cakupan door to door (DTD) service untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan kereta api yang didukung dengan angkutan pra dan puma serta pelayanan penunjangnya, meliputi bongkar muat, pergudangan, pengepakan, dan lainnya.

Demikian petikan artiikel paling banyak dibaca di Kanal Bisnis Liputan6.com pada Mingu (28/8/20160). Selain itu ada artikel lain yang menarik perhatian. Berikut daftar artikel paling populer seperti dirangkum dalam Top 3:

1. KA Logistik Buka Lowongan Kerja

Kabar baik kembali hadir menyapa Anda yang sedang mencari pekerjaan. Kini giliran PT Kereta Api Logistik (Kalog) yang membuka kesempatan bagi Anda untuk berkarier.

Melansir dari laman Kalogistics.co.id, PT Kalog adalah perusahaan di bawah induk PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang bergerak dalam bidang layanan logistik berbasis kereta api (KA), dengan cakupan door to door (DTD) service untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan kereta api yang didukung dengan angkutan pra dan puma serta pelayanan penunjangnya, meliputi bongkar muat, pergudangan, pengepakan, dan lainnya.

Berita selengkapnya baca di sini


2. 8 Merk Paling Berpengaruh di Dunia

Brand atau merek merupakan salah satu aspek penting yang menentukan keberhasilan dalam berbisnis. Dengan adanya brand/merek akan meningkatkan daya saing dan sangat mempengaruhi perilaku konsumen dalam membeli suatu produk.

Bila berhasil membangun citra merek yang baik maka produk yang dijual pun dapat dijual dengan harga yang mahal. Hal itulah yang terjadi pada delapan merek dunia ini.

Berita selengkapnya baca di sini


3. 4 Bos Ini Berbagi Tips Sukses di Seminar Supermentor ke-15

Seminar inspiratif, Supermentor, kembali digelar untuk ke-15 kalinya. Pada edisi kali ini, Supermentor mengangkat tema Corporate Leader Can You Win In The Coming Jobs War?.

Acara ini berlangsung di Kedutaan Besar Australia di Jakarta, pada Sabtu 27 Agustus 2016. Adapun pembicara yang akan tampil antara lain, COO of Telkom Telstra Nathan Bell, Presiden Director of Commonwealth Bank Lauren Sulistiawati, President Director of Blue Bird Group Noni Purnomo, dan Managing Director of Google Indonesia Tony Keusgen.

Berita selengkapnya baca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini