Sukses

Top 3: Perlukah Harga BBM Berubah pada 1 Oktober?

Berikut tiga artikel terpopuler di kanal bisnis seperti dirangkum pada Senin pagi 26 September 2016.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah memberi sinyal akan menyesuaikan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Solar dan Premium pada 1 Oktober 2016.  Pengamat energi Pri Agung Rakhmanto menilai hal itu tak perlu dilakukan.

Sebab, harga minyak yang dijadikan parameter pembentukan harga solar subsidi dan premium dalam tiga bulan terakhir tidak mengalami banyak perubahan. Harga minyak bergerak di kisaran US$ 40-US$ 50 per barel dan kondisi tersebut diperkirakan hingga akhir tahun.

"Harga minyak relatif masih stagnan hingga akhir tahun dengan fluktuasi di kisaran US$ 40-US$ 50 per barel. Jadi relatif masih tidaK banyak berubah dibandingkan 3 bulan terakhir ini," kata Pri Agung saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Minggu 25 September 2016.

Perlukah harga BBM berubah pada 1 Oktober telah menyedot perhatian pembaca di kanal bisnis Liputan6.com. Ingin tahu artikel terpopuler lainnya yang paling dicari di Liputan6.com? Berikut tiga artikel terpopuler yang dirangkum pada Senin (26/9/2016):

1. Perlukah Harga BBM Berubah pada 1 Oktober?

Pemerintah memberi sinyal akan menyesuaikan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Solar dan Premium pada 1 Oktober 2016.  Pengamat energi Pri Agung Rakhmanto menilai hal itu tak perlu dilakukan.

Sebab, harga minyak yang dijadikan parameter pembentukan harga solar subsidi dan premium dalam tiga bulan terakhir tidak mengalami banyak perubahan. Harga minyak bergerak di kisaran US$ 40-US$ 50 per barel dan kondisi tersebut diperkirakan hingga akhir tahun.

"Harga minyak relatif masih stagnan hingga akhir tahun dengan fluktuasi di kisaran US$ 40-US$ 50 per barel. Jadi relatif masih tidaK banyak berubah dibandingkan 3 bulan terakhir ini," kata Pri Agung saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Minggu 25 September 2016. Berita selengkapnya baca di sini

2. Mau Sukses dalam Berbisnis? Tonton Dulu 4 Film Ini

Seorang pebisnis pasti tidak bisa lepas dari kata sibuk. Hari demi hari, seorang pengusaha pasti harus mengurusi pekerjaan dari hulu hingga hilir. Semakin besar perusahaan maka akan semakin sibuk pula.

Oleh sebab itu, para pengusaha sebaiknya tidak terus menerus bekerja. Seorang pengusaha harus juga istirahat atau menyegarkan diri. Salah satu cara yang bisa diambil adalah dengan menonton film.  

Menariknya, ada beberapa film yang tidak hanya sekedar memberikan kesenangan. Ada beberapa film yang juga memberikan pelajaran dan juga semangat bagi seorang untuk terus berusaha mencapai tujuan. Berita selengkapnya baca di sini

3. Ikut Tax Amnesty, Banyak Wajib Pajak Antre dari Subuh

Animo masyarakat ikut pengampunan pajak atau tax amnesty meningkat menjelang berakhirnya periode I program itu. Hal ini terlihat dari antrean panjang di kantor pajak di akhir pekan ini.

Bahkan demi mendapatkan antrean pertama, para wajib pajak sudah menyambangi kantor pajak dari pagi buta. Salah satunya, Manuel Irwanputera yang sudah tiba di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) pada pukul 05.40 WIB. Berita selengkapnya baca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.