Sukses

Pesan Sudirman Said untuk Menteri Jonan

Mantan Menteri ESDM Sudirman Said menyambut baik penunjukan Ignasius Jonan sebagai Menteri ESDM.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menyatakan keyakinannya terhadap Ignasius Jonan dalam memimpin Kementerian ESDM.

Dia menuturkan, dengan pengalaman yang dimiliki Jonan, semua pekerjaan rumah (PR) di sektor minyak dan gas (migas) dan pertambangan bisa diselesaikan.

Sudirman menyatakan, dirinya menyambut baik penunjukan Jonan menjadi Menteri ESDM. Selama mengenal mantan Direktur Utama KAI tersebut, ‎Sudirman melihat Jonan sebagai sosok pemimpin yang baik.

"Tentu diucapkan selamat ya kepada Pak Jonan‎. Pak Jonan pemimpin yang baik. Insya Allah PR-PR besar itu bisa diselesaikan," ujar dia di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Senin (17/10/2016).

Meski demikian, Sudirman memberikan masukan kepada Jonan agar bisa menjaga stabilitas kebijakan di sektor ESDM‎. Hal ini penting untuk memberikan kepastian kepada para investor dan kontraktor yang ingin bekerja di Indonesia.

"Hampir seluruh‎ perusahaan yang ada di situ (ESDM) longterm, jadi memerlukan stabilitas. Ini mudah-mudahan dengan penunjukan Pak Jonan sebagai menteri definitif bisa memberikan pesan stabilitas kepada pelaku industri sehingga ada kepastian. Sehingga seluruh persiapan investasi yang selama ini tertunda bisa dijalankan," ujar dia. (Dny/Ahm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.