Sukses

Ini 3 Jeans Termahal di Dunia

Salah satu pakaian yang sudah sangat akrab dengan banyak orang adalah jeans.

Liputan6.com, Jakarta - Pakaian merupakan salah satu kebutuhan dasar setiap orang. Mengikuti perkembangan zaman, pakaian tersedia dalam berbagai macam desain dan warna.

Ada berbagai jenis pakaian yang dikenakan oleh orang-orang, baik dalam kehidupan sehari-hari atau untuk penggunaan formal.

Salah satu pakaian yang sudah sangat akrab dengan banyak orang adalah jeans. Jeans sangat dituntut di seluruh dunia karena penggunaannya yang praktis, serta cocok untuk acara formal dan non-formal. Harga celana jeans berbeda satu sama lain sesuai dengan mereknya.

Apa saja merek celana jeans termahal di dunia? Berikut tiga celana jeans termahal di dunia, dilansir dari laman Mostluxuriouslist.com, Senin (28/11/2016):

3. Levi Strauss & Co.501

Levi Strauss & Co.501

Levi Strauss & Co.501 merupakan merek terkenal di seluruh dunia sebagai produk pakaian Barat. Merek ini merupakan merek lama dan telah menghasilkan berbagai celana jeans. Pada 1900, celana jeans merek ini dijual dengan harga US$ 36.000 atau setara dengan Rp 486 juta dan US$  46.000 atau sekitar Rp 621 juta (kurs US $1 = Rp13.513).

Pada 1880, jeans denim dalam warna biru pada merek ini pernah dibeli oleh kolektor Jepang dengan harga tinggi, yaitu US$ 60.000 atau setara dengan Rp 810 juta.

Dussault Apparel Thrashed

2.  Dussault Apparel Thrashed

Dussault Apparel Thrashed

Dussault Apparel Thrashed dikenal untuk jeans mewah yang dibuat dengan gaya terbaru, sangat ketat, dan terlihat cantik saat dikenakan.

Jeans merek ini memerlukan waktu lama dalam proses pembuatannya karena melalui proses buatan tangan dan tersedia dalam varietas yang berbeda.

Harga jeans paling mahal yang dijual oleh merek ini sebesar US$ 250.000 atau setara dengan Rp 3,3 miliar. Jeans tersebut mahal karena terdapat delapan berlian dan enam belas batu rubi di atasnya.

Secret Circus

1. Secret Circus

Secret circus

Secret Circus adalah celana jeans yang sangat dianjurkan untuk perempuan di dunia. Jeans ini memiliki desain yang sempurna dan sesuai dengan desain terbaru.

Tak hanya itu, tampilan jeans ini terlihat mewah karena bertatahkan berlian berharga di saku belakang, yang juga dapat digunakan sebagai bagian dari sebuah kalung. Celana ini merupakan jeans termahal di dunia yang pernah dibuat karena dijual dengan harga tertinggi yang diperkirakan sebesar US$ 1,3 juta atau sekitar Rp 17,5 miliar. (Fitriana Monica Sari)

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini