Sukses

Kementerian PUPR Lelang Dini 11 Proyek Rp Senilai 6 Triliun

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada 17 Januari 2017 akan menandatangani 11 proyek pekerjaan 2017.

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada 17 Januari 2017 akan menandatangani 11 proyek pekerjaan 2017. Nilai proyeknya sebesar Rp 6 triliun.

Menteri PUPR Basuki Hadimuldjono mengungkapkan proyek yang ditandatangani tersebut merupakan bagian dari lelang dini yang sudah dilakukan sejak Oktober 2016.

"Soal tandatangan proyek nanti tanggal 17 Januari akan dilakukan, nanti kita akan undang semua," kata Basuki di kantornya, Kamis (12/1/2017).

Basuki menjelaskan dengan sudah ditandatangani kontrak tersebut, maka pengerjaan di lapangan bisa langsung dilakukan. Upaya ini sebagai bentuk terobosan penyerapan anggaran di awal tahun.

Sampai saat ini, Kementerian PUPR telah melaksanakan lelang sebanyak 5.162 paket dengan nilai total paket tersebut mencapai Rp 33,02 triliun.

Paket yang sudah di lelang itu terbagi di antaranya pada‎ direktorat sumber daya air sebanyak 2255 paket , binamarga 1572 paket , cipta karya 1055 paket dan perumahan 200 paket‎.

Menurut Basuki, pada 2017, total paket yang akan dilelang Kementerian PUPR sebanyak 10 ribu paket. Jumlah ini lebih sedikit jika dibandingkan tahun 2016 yang saat itu sekitar 12 ribu paket. "Dengan begitu nanti kemungkinan bulan Januari itu penyerapan sudah di atas 7 persen," tutup dia. (Yas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.