Sukses

7 Bidang Pekerjaan yang Kerap Ditinggalkan Pegawai

Pekerja yang tidak kuat dengan tekanan saat bekerja banyak yang lebih memilih untuk keluar. Hal ini retan terjadi pada 7 bidang berikut

Liputan6.com, Jakarta Setiap pekerjaan memiliki tantangan tersendiri. Semakin besar risiko dan tantangan yang harus dihadapi sering berdampak pada kondisi tenaga kerja ketika menjalankan tugas.

Pekerja yang tidak kuat dengan tekanan saat bekerja, banyak yang lebih memilih untuk keluar dan mencari kesempatan lebih baik.

Hal ini rentan terjadi pada tujuh bidang pekerjaan berikut. Apa saja?, Berikut ulasannya seperti dilaporkan cheatsheet.com, Sabtu (21/1/2017):

7. Bidang Transportasi, Pergudangan dan Utilitas

Jumlah pegawai keluar November 2016: 123 ribu
Presentase pegawai keluar 2016: 2,2 persen

Bidang ini memiliki resiko yang besar bagi para pekerjanya. Mereka juga harus siap menerima tekanan yang besar ketika bekerja.

6. Bidang Konstruksi

Jumlah pegawai keluar November 2016: 160 ribu
Presentase pegawai keluar 2016: 2,4 persen

Pekerja konstruksi biasanya terlibat dalam proses konstruksi bangunan, protek rekayasa hingga perbaikan sistem. Mereka juga bertanggung jawab terhadap proses perbaikan dan pemeliharaan sebuah proyek.

5. Bidang perdagangan

Jumlah pegawai keluar November 2016: 677 ribu
Presentase pegawai keluar 2016: 2,5 persen

Sebagian besar profesi di bidang ini membutuhkan pekerja dengan kemampuan lapangan. Waktu kerja di bidang ini mencapai 34,7 jam per minggu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ritel

4. Bidang ritel

Jumlah pegawai keluar November 2016: 492 ribu
Presentase pegawai keluar 2016: 3,1 persen

Pekerja di bidang ini biasanya menghabiskan waktu 31,5 jam untuk bekerja. Contoh pekerjaan yang bergerak di bidang ini adalah, manajer toko ritel, penjaga toko, dan lain sebagainya.

3. Bidang hiburan dan seni

Jumlah pegawai keluar November 2016: 74 ribu
Presentase pegawai keluar 2016: 3,3 persen

Aktor, musisi dan komedian merupakan segelintir profesi yang berkarier di bidang ini. Banyak pekerja seni yang mengundurkan diri akibat sulitnya mendapatkan karier yang stabil.

3 dari 3 halaman

Pariwisata dan perhotelan

2. Bidang pariwisata dan perhotelan

Jumlah pegawai keluar November 2016: 692 ribu
Presentase pegawai keluar 2016: 4,4 persen

Pekerja di bidang ini biasanya bekerja hingga 26,3 jam per minggu. Waktu kerja yang padat dan sulitnya mendapat waktu istirahat menjadi tantangan terbesar apabila berkarier di bidang ini.

1. Bidang makanan cepat saji

Jumlah pegawai keluar November 2016: 618 ribu
Presentase pegawai keluar 2016: 4,6 persen

Tekanan yang dialami oleh pekerja yang bekerja di bidang ini cukup besar. Banyak pegawai yang mengaku sering mendapat tindakan kasar dari konsumen bahkan hingga ke tingkat manajemen restoran cepat saji.(Vna/Nrm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.