Sukses

Top 3: PNS Bakal Dapat Uang Lembur Tambahan

Berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Kamis (2/2/2017):

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) berencana agar Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk masuk pada Sabtu dan Minggu.

Sekretaris Deputi Bidang SDM Kementerian PANRB Aba Subagja‎ menuturkan untuk memotivasi para PNS yang bakal masuk saat hari libur tersebut pihaknya mempersiapkan tambahan penghasilan.

Artikel mengenai PNS akan masuk pada hari libur tersebut menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.

Lengkapnya, berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Kamis (2/2/2017):

1. PNS Bakal Dapat Uang Lembur Saat Masuk Akhir Pekan

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) berencana agar Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk masuk pada Sabtu dan Minggu.

Sekretaris Deputi Bidang SDM Kementerian PANRB Aba Subagja‎ menuturkan untuk memotivasi para PNS yang bakal masuk saat hari libur tersebut pihaknya mempersiapkan tambahan penghasilan.

"Ada, sistemnya nanti ada uang lembur pastinya. Meski negara ada tambahan biaya, tapi outputnya kan bagus untuk pelayanan masyarakat, ini bagus sekali," kata dia.

Subagja menuturkan, ketentuan PNS masih saat hari libur ini hanya berlaku bagi PNS yang bekerja di instansi pelayanan publik, sehingga tidak semua PNS.

Berita selengkapnya baca di sini.

2. Trump Bangun Hotel hingga Taman Rekreasi, RI Makin Banjir Turis

Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump yang berlatar belakang pengusaha properti ini memiliki sejumlah mega proyek di Indonesia, yakni resort dan taman rekreasi di Lido, Bogor dan hotel di Bali.

Pembangunan proyek raksasa ini diprediksi meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) atau turis ke Indonesia.

"Potensi kunjungan wisman masih besar sekali ke Indonesia, kita punya wisata halal, keindahan alam dan budaya yang bisa ditingkatkan menjadi obyek wisata," jelas Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Sasmito Hadi Wibowo di kantornya, Jakarta, Rabu (1/2/2017).

Data BPS menunjukkan, kunjungan wisman ke Indonesia pada November 2016 sebanyak 1 juta kunjungan. Sepanjang Januari-November lalu mencapai 10,41 juta kunjungan wisman.

Berita selengkapnya baca di sini.

3. Dibanderol Rp 60 Juta, Mobil Pedesaan Meluncur Agustus 2017

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berencana meluncurkan kendaraan pedesaan pada Agustus tahun ini. Nantinya ‎mobil tersebut akan dibanderol dengan harga Rp 60 juta per unit.

‎"Akan di-launching bulan Agustus tahun ini," ujar Menteri Perindustrian Ailangga Hartarto di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (1/2/2017).

Dia menjelaskan, saat ini pihaknya tengah merampungkan protipe dari kendaraan ini. Setelah selesai, protipe tersebut akan diberikan ke sejumlah produsen yang siap untuk memproduksinya secara massal. "Nanti open source, beberapa pabrik bisa produksi," kata dia.

Berita selengkapnya baca di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini