Sukses

Ingin Tabungan Anda Makin Gemuk? Ini 3 Caranya

Ada sejumlah langkah untuk meningkatkan nilai tabungan Anda. Yuk, simak tips berikut.

Liputan6.com, Jakarta - Jika Anda termasuk orang yang susah dalam hal menyimpan uang, ada baiknya untuk membiasakan diri menabung. Anda hanya perlu mengambil beberapa langkah untuk meningkatkan tabungan dari waktu ke waktu.

Anggap saja menabung sebagai upaya membayar diri sendiri atas segala yang sudah Anda lakukan setiap harinya. Banyak manfaat yang bisa didapat jika seseorang gemar menabung antara lain menjamin masa depan, berguna saat membutuhkan dana darurat dan bermacam keuntungan lainnya.

Untuk jangka pendek, buatlah tabungan menjadi prioritas utama dengan cara menyisihkan sebagian gaji Anda untuk ditabung.

Melansir laman smartaboutmoney, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memulai serta membuat tabungan Anda menjadi sejahtera dan meningkat, berikut ulasannya:

1. Simpan gaji Anda secara otomatis

Saat ini rata-rata perusahaan menggaji karyawannya dengan cara mentransfer langsung ke rekening bank, sehingga otomatis saldo tabungan setiap bulan bertambah.

Sebaiknya buat batasan saat mengambil uang, hubungi bank Anda dan sampaikan Anda ingin mengatur jumlah uang maksimal yang bisa diambil setiap bulannya, sehingga hal ini akan otomatis menyimpan sebagian gaji yang anda dapat dan hanya bisa diambil selama periode waktu tertentu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Gunakan Aplikasi Tabungan

2. Transfer otomatis dari satu tabungan ke tabungan lainnya

Cara lainnya dengan mentransfer otomatis sejumlah nilai uang dari satu rekening ke rekening lainnya. Tentu saja untuk melakukan hal ini Anda perlu dua akun tabungan. Hubungi bank Anda untuk mengatur transfer secara otomatis untuk memindahkan sejumlah uang dari rekening Anda ke rekening tabungan Anda yang lain setiap bulannya.

3. Gunakan aplikasi tabungan

Pilih aplikasi tabungan atau produk keuangan yang secara otomatis menyimpan setiap kali Anda melakukan pembelian.Beberapa aplikasi seperti sms banking atau internet banking akan membulatkan ke jumlah uang terdekat dari setiap pembelian dan menempatkan sisa uang yang ada ke dalam tabungan - misalnya, jika pembelian Anda Rp 135.000, maka tabungan app akan membulatkan jumlah pembelian menjadi Rp 150.000 dan menambah Rp 15.000 ke akun tabungan Anda.

Selain cara-cara di atas, alangkah baiknya sebelum menabung, catat secara rinci dalam tiap bulan berapa anggaran belanja yang Anda perlukan, coret daftar pengeluaran yang tidak begitu penting, sehingga Anda bisa menambah jumlah saldo yang akan ditabung.​

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini