Sukses

Ini Daftar Wilayah di Jakarta yang Listriknya Padam Akibat Banjir

PLN akan menormalkan listrik kembali apa bila instalasi di sisi PLN dan pelanggan sudah benar-benar kering dan siap.

Liputan6.com, Jakarta - PT PLN Distribusi Jakarta Raya (Disjaya) memadamkan listrik pada beberapa wiayah di Jakarta yang mengalami banjir. Hal ini untuk menjaga keselamatan masyarakat dari sengatan listrik.

Deputi Manager Komunikasi dan Bina Lingkungan PLN Disjaya Dini Sulistyawati ‎mengatakan, hujan deras yang mengguyur sebagian wilayah di Jakarta sejak semalam menyebabkan beberapa daerah di Jakarta tergenang air. Demi keamanan dan keselamatan pelanggan, PLN terpaksa mengamankan aliran listrik dengan memadamkan gardu distribusi.

"Ada beberapa kondisi yang mengharuskan PLN memadamkan aliran listrik demi keamanan, yaitu wilayah perumahan pelanggan tergenang air. Atau Gardu dan perumahan pelanggan tergenang air," kata Dini, saat berbincang dengan Liputan6.com, di Jakarta, Selasa (21/2/2017).

Hingga pukul 11.00 WIB pada Selasa pekan ini, wilayah yang listriknya dipadamkan karena ada banjir antara lain Jl. Ancol Barat, Jl. Pangandara I, Jl. Ancol II, Jl. Ancol III, Jl Ancol IV, Jl. Jayakarta, Jl. Hayam Wuruk, Jl. Gunung Sahari Raya, Jl. Pinangsia I, Jl. Pinangsia III, Jl. Parang Teritis, Jl. R. E. Martadinata.

Jl. Mangga Dua Dalam, Jl. Ampera VII, Jl. Waspada Raya Jl. Mangga Dua Raya, Jl. Kartini 3, Jl. Kartini 8, Jl. Kartini 9, Jl. Dwi Warna, Jl. Karang Anyar, Jl. Komplek Rukan Permata Ancol, Jl. Pademangan II Gg 17, Jl. Kartini VIII, Jl. Mangga Besar Selatan, Jl. Taman Sari Raya, Jl. Kebon Jeruk, Jl. Perintis Kemerdekaan, Jl. Pulo Nangka, Jl. Pulomas Timur, Jl. Raya Cakung-Cilincing, Jl. Cempaka Putih Tengah V, Jl. Cempaka Putih Timur, Jl. Rajawali.

Jl. Mayjend. D. I. Panjaitan, Jl. Tebet Timur Dalam, Jl. Tarum Barat, Jl. Haji Sulaiman, Jl. Komodor Halim Perdana Kusuma, Jl. Bukit Duri, Jl. Dr. Saharjo, Jl. M.T. Haryono, Jl. Raya Bogor, Jl. Jatimakmur, Jl. Raya Cibening, Jl. Raya Pondok Gede, Jl. Jatimekar, Jl. Pondok Kelapa Raya, Jl. Cipinang Indah.

Jl. Naradan II, Jl. Kemang Raya, Jl. Kemang Raya 5, Jl. Kemang Utara 1, Jl. Kemang Utara 6, Jl. Kemang Utara 12, Jl. Kemang Timur, Jl. Kemang Selatan, Jl, Kemang Selatan 5, Jl. Kemang Selatan 6, Jl. Madrasah, Jl. H. Namin, Jl. Bangka, Jl. Pejaten Barat, Jl. Warung Buncit Raya, Jl. Mampang Prapatan, Jl. Cipaku, Jl. Cisanggiri, Jl. Cibulan, Jl. Tirtayasa, Jl. Trunojoyo, Jl. Iskandarsyah, dan sekitarnya.

Dini menuturkan, PLN akan menormalkan listrik kembali apabila instalasi di sisi PLN maupun pelanggan sudah benar-benar kering dan siap. Di sisi PLN, gardu akan dibersihkan dan dilakukan revisi terlebih dahulu. Sedangkan pada sisi pelanggan, diminta memastikan semua peralatan elektronik maupun instalasi dalam keadaan kering, jangan sampai air masih menempel.

"Jadi setelah air surut tidak serta merta listrik akan menyala, perlu waktu untuk memastikan semua siap. Hal ini demi keamanan dan keselamatan pelanggan itu sendiri," tutur Dini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini