Sukses

Perdagangan Saham Tetap Buka Saat Pilkada DKI Jakarta

Manajemen BEI menuturkan pihaknya harus tetap memonitor dan fasilitasi dana investor yang jatuh tempo 19 April 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Manajemen Bursa Efek Indonesia (BEI) memastikan perdagangan saham tetap buka saat pemilihan kepala daerah /Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua pada 19 April 2017.

Direktur Utama BEI Tito Sulistio menuturkan, layanan kliring Bank Indonesia (BI) tetap berjalan maka pihaknya tetap memfasilitasi transaksi perdagangan saham di BEI. Pihaknya harus tetap memonitor dan memfasilitasi dana investor yang jatuh tempo pada 19 April 2017. Apa lagi Bursa Efek Indonesia (BEI) menurut Tito memfasilitasi investor dari seluruh Indonesia dan dunia.

"Kliring jalan. Trading jatuh temponya 3 hari ini. Bursa efek ini bursa efek Indonesia. Investor dari seluruh Indonesia dan dunia harus tetap difasilitasi," ujar Tito saat dihubungi Liputan6.com, Senin (17/4/2017).

Sebelumnya BI mengumumkan tetap buka pada pelaksanaan Pilkada DKI 2017 pada 19 April 2017. Hanya saja operasional tersebut bersifat terbatas.

"Bank Indonesia mendukung penuh pelaksanaan pilkada DKI Jakarta. Jadi meskipun ada Kepres dimana DKI Jakarta diliburkan, tapi karena Bank Indonesia di kantor pusat adalah pusat settlement sistem pembayaran nasional, jadi BI berencana buka secara terbatas," kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Tirta Segara di kantornya, Senin 17 April 2017.

Tirta menuturkan, beberapa layanan yang tetap beroperasi diantaranya layanan Kliring, Real-Time Gross Settlement (RTGS) dan berbagai layanan sistem pembayaran lainnya.

"Karena kalau di kantor pusat tidak buka, utamanya sitem pembayaran nasonal, wilayah lain kliringnya tidak settle, karena Bank Indonesia pusat sebagai penyelenggara kliring nasional, an penyelenggara RTGS, jadi secara nasional perlu buka," ujar Tirta.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Bursa Efek Indonesia atau BEI adalah salah satu tempat yang memperjualbelikan saham, obligasi, dan sebagainya di Indonesia.

    BEI

  • Pilkada DKI 2017 akan berlangsung pada Februari 2017 diikuti tiga calon gubernur Agus Yudhoyono, Anies Baswedan, dan Basuki T. Purnama
    Pilkada DKI 2017 akan berlangsung pada Februari 2017 diikuti tiga calon gubernur Agus Yudhoyono, Anies Baswedan, dan Basuki T. Purnama

    Pilkada DKI 2017

  • Perdagangan Saham