Sukses

Menteri Jonan Lantik Andy Noorsaman Sommeng Jadi Dirjen Listrik

Liputan6.com, Jakarta - Menteri ‎Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan melantik Andy Noorsaman Sommeng sebagai Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM, menggantikan Jarman yang pensiun pada akhir Maret 2017.

Jonan mengatakan, pengangkatan Andy merupakan promosi untuknya.  "Selamat kepada Pak Andy Sommeng sebagai Dirjen Ketenagalistrikan dari Bapak Presiden," kata Jonan, di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Selasa (25/4/2017).

Jonan pun berpesan ke Andy, agar mengemban tugasnya dengan baik. Lantaran instansinya memiliki peran penting dalam‎ sektor kelistrikan Indonesia yang saat ini programnya menjadi prioritas pemerintah.

"Saya harap bisa ada perbaikan oleh Pak Andy, karena masyarakat berharap kinerja kami makin cepat," tutur dia.

Untuk diketahui, sebelumnya Andy menjabat sebagai Kepala Badan Pengatur Kegiatan Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas). Selain melantik Andy, Ignasius Jonan juga merombak 198 jabatan untuk penyegaran organisasi.

‎"Jika butuh penyegaran, biasanya setiap 3 tahun. Saya harap Pak Andy bisa tetap menjaga kerapian kinerjanya‎," tutur Jonan.

 

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.