Sukses

Top 3: Butuh US$ 3 Triliun untuk Satukan Korut dan Korsel

Berikut 3 artikel paling populer di kanal bisnis seperti dirangkum dalam Top 3.

Liputan6.com, Jakarta Berbagai pendekatan dilakukan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) dan beberapa negara di dunia untuk bisa menyatukan dan mencapai kesepakatan damai antara Korea Utara dan Korea Selatan. Meski begitu, proses reunifikasi antara dua negara ini belum juga bisa direalisasikan.

Profesor Australian National University Leonid Petrov memperkirakan, jika hal ini ingin diwujudkan maka diperlukan biaya yang tidak sedikit. Dia menjelaskan, langkah besar tersebut diprediksi akan memakan waktu 10 tahun dan menghabiskan biaya hingga US$ 3 triliun.

Demikian petikan artikel yang paling banyak dibaca di Kanal Bisnis Liputan6.com. Selain itu ada juga artikel lain yang menarik perhatian. Berikut 3 artikel paling populer di kanal bisnis seperti dirangkum dalam Top 3.

 


1. Butuh US$ 3 Triliun untuk Satukan Korut dan Korsel

Berbagai pendekatan dilakukan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) dan beberapa negara di dunia untuk bisa menyatukan dan mencapai kesepakatan damai antara Korea Utara dan Korea Selatan. Meski begitu, proses reunifikasi antara dua negara ini belum juga bisa direalisasikan.

Profesor Australian National University Leonid Petrov memperkirakan, jika hal ini ingin diwujudkan maka diperlukan biaya yang tidak sedikit. Dia menjelaskan, langkah besar tersebut diprediksi akan memakan waktu 10 tahun dan menghabiskan biaya hingga US$ 3 triliun.

Berita selengkapnya baca di sini


2.Jokowi Resmikan Proyek Rumah Murah

Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meresmikan rumah murah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). ‎Rumah tersebut merupakan hasil kerja sama antara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dengan PT Bank Tabungan Negara (BTN).

Perumahan yang akan diresmikan oleh Jokowi tersebut ‎berlokasi di Villa Kencana Cikarang Jalan Raya Pulo Sirih, Sukajadi, Sukakarya, Bekasi, Jawa Barat. Rencananya peresmian akan dilakukan pada pukul 16.00 WIB.

Berita selengkapnya baca di sini


3. 5 Kesalahan Fatal Pencari Kerja

Sudah menganggur berbulan-bulan? Pasti rasanya senang bukan kepalang ketika mendapat panggilan wawancara kerja yang sangat Anda inginkan. Setelah melihat deskripsi pekerjaan tersebut, Anda yakin Anda adalah orang yang cocok untuk mengisi posisi tersebut.

Namun sebelum Anda sibuk memilih baju yang tepat untuk dipakai saat wawancara nanti, pastikan kalau Anda tidak akan mengulangi kesalahan yang dapat menggagalkan peluang Anda.

Berita selengkapnya baca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.