Sukses

Menko Darmin Minta Perbankan Turunkan Bunga Kredit Ikuti BI Rate

Bank Indonesia menurunkan suku bunga acuan

Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution‎ mengimbau perbankan ikut menurunkan suku bunga kreditnya, seiring keputusan Bank Indonesia menurunkan bunga acuan 7-Days Reverse Repo Rate dari 4,75 menjadi 4,5 persen.

‎Darmin mengatakan, sudah menjadi kebiasaan penurunan suku bunga acuan tidak langsung diikuti pihak perbankan dengan menurunkan suku bunga kreditnya. Karena ada keraguan penurunan suku bunga tersebut hanya sementara dan akan naik lagi.

"Itu selalu pasti, BI menurunkan 0,5 dia turunkan 0,1-0,2 dulu selalu begitu, tapi dia mulai makin yakin ini arahanya turun lagi dia turunin, inikan adu psikologis," kata ‎Darmin, usai menghadiri acara infrastruktur dalam foto, di kawasan Monumen ‎Nasional (Monas), Jakarta, Minggu (27/8/2017).

Atas kondisi tersebut Darmin meminta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memanggil pihak perbankan, untuk mendorong penurunan suku bunga kredit, agar mengikuti penurunan suku bunga acuan yang telah diputuskan BI.

"Yang dibesarkan bank itu marginya, selalu dia gedekan disitu sehingga profitnya naik. Nah itu yang harus didorong jangan begitu dong.
Turunkan yang itu sehingga  turun," tuturnya.

‎Menurut Darmin, dirinya sudah pernah melakukan hal serupa saat menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia. Dia meminta pihak perbankan menurunkan suku bungan kredit, setelah diputuskan penurunan suku bunga acuan.

‎"Sebenarnya dari dulu saya segala macam  sudah melakukan itu waktu di BI. Panggil satu satu bilang hey ini struktur biaya anda begini harusnya anda bisa turunkan," tutup Darmin.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini