Sukses

Inilah Manfaat Keberadaan Industrial Research Center di Meikarta

Industrial Research Center (IRC) yang dibangun Lippo Group di Kota Baru Meikarta akan memberikan banyak manfaat untuk kawasan industri.

Liputan6.com, Jakarta Kebutuhan akan pusat riset di kawasan Cikarang dan Bekasi memang tak terelakkan. Sebabnya industrialisasi di kawasan ini sedang berjalan dengan cepat.

Tercatat tujuh kawasan industri sudah mejeng di Cikarang antara lain kawasan industri MM2100, Delta Silicon I, EJIP, BIIE, Jababeka I, Jababeka II, dan Delta Silicon II. Kawasan industri di kota Delta Mas dan Delta Silicon II sendiri berada di bawah Lippo Group. Maka jangan heran kalau di kota baru Meikarta, Lippo Group juga sedang membangun Industrial Research Center (IRC).

Industri dan Universitas yang berada di dalam maupun luar Meikarta tentu saja bisa memanfaatkan fasilitas ini. Berbagai peralatan canggih di laboratorium, buku-buku terbitan terbaru di perpustakaan, ruang-ruang diskusi yang nyaman bakal disediakan oleh Lippo Group sebagai pengembang.

Para ilmuwan, insinyur, praktisi, dan pakar industri selalu siap menanti siapa saja yang berminat melakukan
research and development. Mereka tak hanya melayani Anda di laboritorium tapi juga di forum-forum pengembangan industri, dan konsultasi industrial.

Banyak hal bisa dilakukan di IRC. Di antaranya adalah pengembangan produk, design, teknologi, riset pasar,
seminar, diskusi, dan sebagainya. IRC juga bisa menjadi jembatan antara hasil R&D dengan produksi secara
komersial.

Perusahaan kelas menengah dan kecil tentu saja welcome. Ini karena kesadaran dari perancang Meikarta bahwa R&D tidak murah, dan banyak perusahaan tak sanggup secara finansial maupun keahlian untuk melakukannya.

Di IRC, klien besar maupun kecil bisa banyak belajar tentang alih teknologi dan peningkatan ketrampilan. Mereka juga bisa memperoleh guidance tentang pemilihan teknologi yang tepat untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas perusahaan.

Dengan kata lain, IRC adalah sebuah pusat pengembangan industri agar menghasilkan produk berdaya saing tinggi secara kualitas maupun harga. Plus bagaimana membangun industri yang bersahabat dengan lingkunan.

Dalam hal ini IRC bisa dilihat sebagai pusat innovasi teknologi. Sejarah telah membuktikan bahwa innovasi teknologi berdampak pada peningkatan produktifitas dan daya saing industri yang sangat dibutuhkan oleh perekonomian nasional.

 

(Adv)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.