Sukses

Mitos Pindah Kerja di Usia 40-an dan Cara Mengatasinya

Liputan6.com, Jakarta - Di usia menjelang 40 tahun, umumnya seseorang sudah berada dalam kematangan karier. Namun, terkadang orang juga berada pada titik jenuhnya dalam menghadapi pekerjaan yang menjadi rutinitasnya, sehingga ia merasa perlu sesuatu hal baru yang dapat membuatnya lebih semangat, yaitu dengan memilih pindah kerja dari tempat lama ke tempat yang baru.

Walaupun begitu, perlu Anda ketahui bahwa mencari pekerjaan di usia 40-an tidak semudah saat usia 20-an. Pasalnya, diperlukan strategi khusus untuk bisa mendapatkan pekerjaan dengan lebih cepat dan tepat. Mungkin untuk bisa sedikit mempermudah langkah mencari pekerjaan baru, Anda bisa mengandalkan beberapa teman untuk memberikan rekomendasi pekerjaan di tempat kerja baru.

Berikut ini beberapa stereotip yang umumnya lekat di pikiran orang yang ingin melamar kerja di Usia 40-an, bagaimana cara mengatasinya, simak ulasan berikut seperti dikutip dari Cermati.com:

1. Tidak Akan Dipimpin yang Muda

Seperti telah diulas sebelumnya, bahwa pada usia 40 tahunan, seseorang sudah menduduki jabatan yang berada di Puncak karier. Oleh sebab itu, orang ini akan melihat dengan lebih jeli, saat melamar pekerjaan baru. Mereka akan memperhatikan struktur organisasi dari perusahaan terkait, apakah posisi yang hendak dilamar ini memiliki pimpinan yang lebih muda darinya.

Begitupun dengan orang-orang yang menjadi staf di perusahaan terkait dan melihat ada bawahnya yang berusia sama seperti orang tua mereka sendiri, mereka akan merasa cukup canggung jika nanti harus melakukan penyesuaian diri saat bekerja tim.

Walaupun begitu, seharusnya hal tersebut tidak menjadi masalah, karena bekerja umumnya lebih mengutamakan pengalaman dan keterampilan yang dimiliki. Agar Anda dapat mengetahui ini dengan detail, silakan Anda bertanya ketika sedang proses wawancara kerja.

2. Lebih Tua Dianggap Kurang Berenergi

Menjadi tua adalah hal yang harus diterima di usia 40 tahun. Beberapa hal akan terasa berbeda, di mana Anda tidak terlalu fit dan semangat seperti dulu ketika baru saja bekerja. Walaupun begitu, sebenarnya staf yang usianya lebih muda, juga cukup sering membuang energi mereka dibandingkan mengerjakan pekerjaan dengan efektif dan efisien.

Maka dari itu, Anda yang lebih tua sebaiknya tetap menunjukkan rasa antusias terhadap posisi atau jabatan yang sedang diincar di suatu perusahaan. Anda juga bisa memberikan gambaran bahwa Anda adalah orang yang sehat, sehingga masih mampu bekerja dengan maksimal.

Simak video pilihan di bawah  ini:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

3. Khawatir Perihal Kesehatan

Masalah kesehatan sebenarnya bisa menyerang siapa saja, baik yang tua atau yang muda. Semua tergantung pada pola hidup dan gaya hidup yang mereka jalankan. Khususnya untuk usia yang hampir separuh baya, masalah kesehatan juga cukup menjadi hal yang serius dan harus dipertimbangkan oleh perusahaan agar bisa meningkatkan produktivitas pekerjaannya.

Oleh karena itu, sebaiknya Anda rajin menjaga kesehatan dengan berolahraga, menjaga pola makan, menjaga penampilan, dan selalu berpikir positif dalam menjalani hidup.

4. Pekerja yang Berumur Nanti Tidak Dapat Mengatasi Perubahan

Ada anggapan bahwa karyawan yang sudah berumur akan mengalami kesulitan dalam mengatasi perubahan yang ada di perusahaan. Namun, terkadang orang yang berumur masih lebih bisa beradaptasi dengan baik, dibandingkan rekan kerja yang lebih muda karena yang lebih tua bisa menyesuaikan diri dari berbagai sudut.

Oleh sebab itu, saat wawancara kerja berlangsung, sebaiknya Anda tidak usah terlalu memikirkan usia, majulah sebagai calon karyawan yang siap menerima perubahan. Mungkin kita lebih tua, tapi bukan berarti tidak bisa mengikuti perkembangan zaman saat ini.

3 dari 3 halaman

5. Tidak Mempermasalahkan Uang

Saat melamar kerja kembali, pastinya ada satu hal yang cukup penting dan Anda harus mempertimbangkannya, yaitu masalah uang. Mungkin sebagian orang berpikir bahwa di usia 40-an, seseorang tidak lagi mempermasalahkan soal uang, padahal kenyataannya usia tersebut justru memungkinkan orang untuk bisa berpenghasilan lebih besar, terlebih jika memiliki utang.

Usahakan saat interview Anda menyebutkan alasan bahwa Anda adalah kandidat yang terbaik dengan motivasi kerja yang tinggi.

Tampil Lebih Percaya Diri dan Maksimalkan Kemampuan

Walaupun sudah berumur dalam mencari pekerjaan, mungkin saja Anda masih bisa mendapat kesempatan yang lebih baik di perusahaan yang baru.

Usahakan Anda selalu bisa tampil lebih percaya diri seperti halnya para freshgraduate yang baru akan bekerja, kemudian maksimalkan setiap kemampuan yang ada agar Anda tetap terlihat berpengalaman.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.