Sukses

Top 3: Ini Jadwal dan Ketentuan Seleksi CPNS Kemenkumham

Berikut tiga artikel terpopuler di kanal bisnis yang dirangkum pada Rabu, 18 Oktober 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) mengumumkan‎ ketentuan dan jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang melalui Kesamaptaan. Pengumuman ini diperuntukan bagi peserta dengan kualifikasi pendidikan D3 pada seleksi CPNS Kemenkumham Tahun Anggaran 2017 tanggal 9 Oktober 2017.

Menurut pengumuman yang disampaikan oleh Kemekumham, pelaksanaan Pengamatan Fisik dan Keterampilan yang semula dijadwalkan tanggal 30 Oktober 2017 diundur menjadi tanggal 31 Oktober 2017, di mana Kantor Wilayah Bali akan dilaksanakan pada 2 November 2017 karena bertepatan dengan Hari Raya Galungan.

Sedangkan jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang melalui Pengamatan Fisik dan Keterampilan tersebut rencananya akan diumumkan pada tanggal 27 Oktober 2017 di laman resmi CPNS Kemenkumham.

Artikel jadwal dan ketentuan seleksi CPNS Kemenkumham bikin penasaran pembaca di kanal bisnis Liputan6.com.

Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di kanal bisnis? Berikut tiga artikel terpopuler di kanal bisnis yang dirangkum pada Rabu (18/10/2017).

1. Simak!Ini Jadwal dan Ketentuan Seleksi CPNS Kemenkumham

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) mengumumkan‎ ketentuan dan jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang melalui Kesamaptaan. Pengumuman ini diperuntukan bagi peserta dengan kualifikasi pendidikan D3 pada seleksi CPNS Kemenkumham Tahun Anggaran 2017 tanggal 9 Oktober 2017.

Menurut pengumuman yang disampaikan oleh Kemekumham, pelaksanaan Pengamatan Fisik dan Keterampilan yang semula dijadwalkan tanggal 30 Oktober 2017 diundur menjadi tanggal 31 Oktober 2017, di mana Kantor Wilayah Bali akan dilaksanakan pada 2 November 2017 karena bertepatan dengan Hari Raya Galungan.

Sedangkan jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang melalui Pengamatan Fisik dan Keterampilan tersebut rencananya akan diumumkan pada tanggal 27 Oktober 2017 di laman resmi CPNS Kemenkumham.

Berita selengkapnya baca di sini

2. Dendam Putus Cinta, Wanita Ini Tenggelamkan Mobil Mantan Rp 1,3 M

Rasa sakit hati akibat putus cinta bisa membuat orang melakukan hal tak terduga. Inilah yang terjadi pada pasangan kekasih berbeda negara. Sang pria bernama Guy Gentile berprofesi sebagai pebisnis. Sementara pasangannya merupakan seorang model cantik asal Rusia bernama Kristina Kuchma.

Sang model sangat marah ketika Gentile memutus hubungan asmara yang sudah terjalin selama satu setengah tahun. Apalagi sang pria mengucap kata berpisah saat mereka sedang berlibur ke Bahama.

Usut punya usut, Gentile ternyata tidak setuju dengan Kuchma yang meminta uang US$ 50 ribu atau Rp 675 juta untuk modal usaha memulai bisnis pemasaran. Ia merasa tidak sepatutnya memberikan uang itu begitu saja.

Berita selengkapnya baca di sini

3. 3 Tahun Jokowi-JK, Berhasil Bangun 2.000 Km Jalan Perbatasan

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menjadi salah satu kementerian yang mendapatkan anggaran paling banyak. Ini tidak terlepas dari tanggung jawabnya dalam membangun infrastruktur di Indonesia.

Salah satu yang menjadi perhatian pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) - Jusuf Kalla (JK) adalah pembangunan jalan-jalan di perbatasan Indonesia.

Kepala Balitbang PUPR Danish H Sumalidaga mengungkapkan, selama tiga tahun kepemimpinan Jokowi-JK telah berhasil membangun jalan nasional sepanjang 2.623 kilometer (km).

Berita selengkapnya baca di sini

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.