Sukses

Mau Sukses? Contek Kegiatan Orang Sukses Lakukan di Pagi Hari

Apa Anda termasuk orang yang malas beraktivitas di pagi hari? Tenang, masih ada sejumlah hal yang dapat Anda lakukan untuk sukses.

Liputan6.com, Jakarta - Apa Anda termasuk orang yang malas beraktivitas di pagi hari? Tenang, masih ada sejumlah hal yang dapat Anda lakukan untuk sukses.

Tak harus berjalan sejauh lima mil atau menjawab setiap e-mail sebelum ke kantor. Sebagai gantinya, Anda dapat menggunakan pagi Anda untuk menyelesaikan tugas-tugas sederhana, seperti mengerjakan proyek pribadi, menuliskan hal-hal yang Anda syukuri dalam hidup, merapikan tempat tidur, atau sekadar membaca berita.

Untuk lebih lengkapnya, melansir laman entrepreneur.com, Rabu (1/11/2017), berikut beberapa hal sederhana yang biasa orang sukses lakukan di pagi hari yang dapat Anda tiru:

1. Bangun Pagi

Orang-orang sukses sadar bahwa waktu itu sangat berharga. Oleh karena itu, mereka cenderung menjalani kehidupan yang sibuk. Seringkali pagi hari merupakan satu-satunya kesempatan untuk menyendiri. Sehingga CEO PepsiCo, Indra Nooyi, bangun pada awal jam 4 pagi dan CEO Disney, Bob Iger, bangun jam 4.30 pagi.

2. Membaca Berita

Bagaimana Anda bisa mengubah dunia jika tidak tahu apa yang terjadi di dalamnya? Menangkap berita utama adalah praktik yang bagus dan itu merupakan kebiasaan umum di antara orang-orang sukses.

Virgin America's CEO, David Cush, terus-menerus mengikuti berita pagi tentang latihan sepeda dan GE's Jeff Immelt membaca surat kabar dan melihat berita tersebut setelah latihan kardionya.

3. Mengerjakan Proyek Pribadi

Ketika Anda menghabiskan sepanjang hari bekerja keras di kantor, menerima telepon, dan mengadakan rapat, tentu jadi merasa sulit untuk terinspirasi mengerjakan proyek pribadi. Terlebih, saat tiba di rumah, terutama jika Anda juga memiliki keluarga untuk diurus.

Setelah bekerja, banyak orang sukses tidak hanya berkembang dalam kehidupan kerja, tetapi dalam kehidupan pribadi mereka juga cenderung sangat mengesankan. Ini karena mereka mampu menggunakan waktu luangnya di pagi hari dengan bijak, yaitu memanjakan diri dalam proyek pribadi mereka.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Berikutnya

4. Keajaiban Pagi

The Miracle Morning adalah sebuah buku karya Hal Elrod yang mengajarkan pembacanya bagaimana memanfaatkan hari-hari mereka sebaik-baiknya dan metode sederhana: menghabiskan waktu setiap pagi untuk melakukan keheningan, penegasan, visualisasi, latihan, dan pencoretan (a.k.a S.A.V.E.R.S).

Teknik ini membutuhkan banyak tekad, tapi pada dasarnya memungkinkan Anda menggunakan kebiasaan untuk lebih produktif.

5. Menghabiskan Waktu dengan Keluarga

Dengan jadwal kerja hingga malam hari, banyak orang sukses menghabiskan waktu berkualitas dengan orang yang mereka cintai di pagi hari. Entah itu sakadar sarapan pagi bersama, membaca bersama, atau hanya mendiskusikan apa yang diharapkannya hari ini.

Salah satu tokoh terkenal yang menyediakan waktu untuk keluarganya di pagi hari ialah Obama. Jika Obama saja bisa, mengapa kita tidak?

6. Menulis Ucapan Syukur

Menulis daftar ucapan terima kasih setiap pagi adalah cara yang bagus untuk mendapatkan perspektif dan membuat diri Anda berada dalam kerangka berpikir yang benar sepanjang sisa hari itu.

Dengan menuliskan siapa dan apa saja dalam hidup yang Anda syukuri di pagi hari, Anda akan memulai hari dengan optimistis, yang merupakan langkah lain dalam perjalanan menuju kesuksesan.

3 dari 4 halaman

Berikutnya

7. Rencanakan Hari ke Depan

Menetapkan tujuan hari ini dapat membuat kita lebih mungkin untuk mencapai tujuan dan dapat membantu untuk mewujudkan prioritas kita.

Menggunakan waktu untuk mengantisipasi segala tantangan yang mungkin terjadi dan membuat rencana kontingensi akan melancarkan perjalanan Anda menuju kesuksesan.

8. Merapihkan Tempat Tidur

Tugas paling sederhana di pagi hari yang dapat Anda tiru ialah merapihkan tempat tidur. Dengan merapihkan tempat tidur, dapat membantu Anda memulai hari libur dengan benar.

Sebenarnya, Charles Duhigg, dalam bukunya The Power of Habit, mengatakan bahwa merapihkan tempat tidur sebagai 'kebiasaan kunci' yang merupakan keputusan bagus dalam memulai serangkaian keputusan bagus lainnya sepanjang hari.

4 dari 4 halaman

Berikutnya

9. Makan yang Baik dan Mengandung Hidrat

Tubuh dan pikiran yang bergizi dapat melakukan hal-hal besar, jadi penting bagi Anda untuk cukup makan dan minum yang sehat pada saat pertama bangun tidur.

Hal ini akan membantu mengurangi stres, tegang, dan tentu saja Anda tidak akan terganggu oleh perut menggeram sehingga Anda dapat lebih memperhatikan tugas-tugas yang ada.

Protein dan lemak yang sehat, disertai mengonsumsi tiga gelas air di pagi hari, dapat membantu Anda untuk tetap bersemangat sampai makan siang.

10. Melakukan Tugas Terberat Dulu

Anda mungkin termasuk orang yang suka menyelesaikan tugas kecil dan mudah dulu, namun tahukah Anda bahwa ternyata banyak orang sukses berusaha melakukan tugas terbesar terlebih dulu sehingga dapat meringkankan bebannya.

Jadi, gimana? Apa Anda tertarik untuk mencoba semua kegiatan pagi di atas?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.