Sukses

Jumlah Orang Super Tajir di Indonesia Terus Bertambah

Liputan6.com, Jakarta - Hasil survei terbaru yang berjudul Global Wealth Report 2017 yang diterbitkan oleh Credit Suisse memperlihatkan kondisi pertumbuhan kekayaan di Indonesia. Dalam laporan itu disebutkan, Indonesia kini memiliki 868 orang super kaya atau yang masuk dalam kategori Ultra High Net Worth Individual (UNHWI).

Selain itu, 111 ribu penduduk Indonesia juga digolongkan sebagai miliuner atau orang yang memiliki pendapatan di atas US$ 1 juta atau setara Rp 13,5 miliar (kurs US$ 1: Rp 13.505). Credit Suisse memprediksi, angka ini bisa meningkat tiap tahunnya.

"Bisa meningkat lebih dari 10 persen tiap tahunnya, dalam lima tahun mendatang menjadi 180 ribu jutawan dan 1.400 UNHWI pada 2022," kata Kepala Credit Suisse Research Institute dan Kepala Dewan Direksi Credit Suisse Group, Urs Rohner, seperti dikutip dari hasil riset, Kamis (23/11/2017).

Lebih lanjut, Rohner mengatakan, kekayaan orang dewasa di Indonesia meningkat enam kali lipat selama kurun 2000 hingga 2017. Kini kekayaan orang dewasa Indonesia rata-rata berada di angka US$ 11 ribu atau Rp 148,63 juta

Pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS sebesar 32 persen sejak 2010 telah menyebabkan kekayaan orang dewasa naik lambat dalam ukuran dolar Amerika Serikat.

Laporan itu juga menyebutkan kekayaan rumah tangga Indonesia tumbuh 4,4 persen menjadi US$ 1,8 triliun. Angka ini diperkirakan naik 8,7 persen per tahun sehingga dalam lima tahun ke depan bisa mencapai US$ 2,8 trilun.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Secara global, jumlah miliuner tercatat meningkat sebesar 170 persen sejak 2000, sementara jumlah individu UNHWI telah meningkat lima kali lipat. Kelompok ini jadi pemegang kekayaan yang paling cepat tumbuh sejauh ini.

Komposisi segmen miliuner juga berubah dengan cepat. Pada 2000 sebanyak 98 persen miliuner terkonsentrasi pada negara-negara berpenghasilan tinggi. Sejak saat itu, telah bertambah 23,9 juta jutawan baru.

Sementara hanya 2,7 juta miliuner atau 12 persen dari total jutawan yang berasal dari negara berkembang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Miliarder adalah seseorang yang memiliki kekayaan bersih setidaknya satu miliar (1.000.000.000 atau seribu juta) unit mata uang tertentu.

    Miliarder

  • Orang terkaya adalah orang yang memiliki harta paling berlimpah.

    Orang Terkaya

Video Terkini