Sukses

Unggah Foto Meghan Markle dan Harry, Wanita Ini Ketiban Rejeki

Foto yang dibidik Anvil memang sempurna. Dalam foto itu terlihat dua pangeran Inggris sedang berjalan berdampingan dengan pasangannya.

Liputan6.com, Jakarta Di momen Natal ini seorang wanita asal Inggris bernama Karen Anvil mampu mendulang rejeki tak terduga. Berkat mengunggah foto yang menampakkan Pangeran Willian, Kate Middleton, Pangeran Harry dan Meghan Markle di media sosial, namanya langsung melejit diberitakan berbagai media besar asal Negeri Inggris.

Pasalnya, foto yang diunggahnya tersebut langsung viral. Saat berita ini diturunkan, foto yang ia bagikan di Twitter telah disukai sebanyak 70 ribu kali dan dibagikan oleh 9.000 pengguna.

Foto yang dibidik Anvil memang sempurna. Dalam foto itu terlihat dua pangeran Inggris sedang berjalan berdampingan. Keduanya juga didampingi oleh pasangannya masing-masing, Kate dan Meghan. Foto itu kini menghiasi sampul depan berbagai koran ternama di Inggris.

Foto Anvil dipakai banyak media sebagai foto di sampul depan majalah (foto: edp24.co.uk)

Anvil tak menyangka fotonya akan membuatnya banjir rezeki. Awalnya setelah foto itu viral, ia mengijinkan orang-orang menggunakannya dengan gratis. Tapi lama kelamaan ia akhirnya mengikuti saran dari pengikutnya di media sosial dan menjual foto tersebut dengan royalti.

"Pada mulanya saya mengatakan silakan. Pakai saja. Saya tak tahu soal itu (harga dan hak paten). Tapi setelahnya saya menggunakan agen untuk membantu menjual foto tersebut." tutur Anvil seperti dilansir dari metro.co.uk, Rabu (27/12/2017).

Anvil mengambil momen tersebut saat ke empat anggota kerajaan sedang dalam perjalanan menuju Sandringham House, kediaman resmi Ratu Elizabeth II. Wanita itu mengaku, mengambil foto candid tersebut dengan menggunakan ponsel yang dimilikinya.

Agen foto selebriti Ken Goff, yang menangani penjualan gambar tersebut mengatakan bahwa Anvil diperkirakan sukses mengantongi ribuan poundsterling dari foto yang diambilnya.

"Itu adalah foto terbaik pada hari itu. Di gambar itu terlihat dua sosok utama, Catherine dan Meghan, yang berada di tengah. Ini gambar yang sempurna," kata Goff.

Foto: Ken Goff/GoffPhotos.com/

Saat ditanya akan uang royalti yang ia dapat, Anvil mengaku uang tersebut ia ingin gunakan untuk membiayai putrinya masuk universitas. Sang anak, Rachel, ingin bisa untuk masuk ke institusi perawat di Inggris.

"Saya tak suka untuk mengungkap bahwa saya orang tua tunggal (yang harus membesarkan anak). Saya kerja di dua tempat, dan saya bangga kalau saya selalu bekerja," tutur Anvil.

"Sekarang saya mau nabung untuk biaya universitas putri saya dan bila saya bisa membayarnya tentu senang sekali," lanjutnya lagi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.