Sukses

Beli Emas Batangan Bisa Dicicil Lewat Bank Syariah Mandiri

Upaya menambah pundi-pundi pendapatan, PT Bank Syariah Mandiri (BSM) meluncurkan produk BSM cicil Emas (iB). Peluncuran produk baru ini bertujuan memudahkan kepemilikan emas bagi masyarakat.

Upaya menambah pundi-pundi pendapatan, PT Bank Syariah Mandiri (BSM) meluncurkan produk BSM cicil Emas (iB). Peluncuran produk baru ini bertujuan memudahkan kepemilikan emas bagi masyarakat.

BSM Cicil Emas (iB) merupakan produk kepemilikan emas yang memberi kesempatan masyarakat dengan cara cicilan. Akad yang digunakan pada pembiayaan kepemilikan emas adalah jual beli dengan jaminan diikat dengan gadai.

"Kami membiayai jenis emas batangan dengan berat minimal sepuluh gram, Nilai pembiayaan maksimal 80% dari harga beli dengan uang muka 20%, yang jangka waktu pembiayaannya 2-5 tahun. Untuk nilai maksimal pembiayaannya sekitar Rp 150  juta," kata Direktur Bisnis BSM Hanawijaya, Senin (25/3/2013).

Dia menjelaskan, emas merupakan barang dengan permintaan yang tinggi yang baik untuk pengamanan aset, kepentingan berjaga, kebutuhan tabungan haji maupun investasi. Investasi ini dinilai berprospek karena harga emas di dunia dalam jangka panjang cenderung naik.

"Kalau dilihat hampir setiap lima tahunnya, harga emas itu memang naik minimal sekitar 100%," kata dia.

BSM Cicil Emas (iB) juga menjawab animo masyarakat yang sangat tinggi terhadap kepemilikan emas.  BSM menyediakan produk cicil emas dengan cara aman, mudah dan terjangkau.

Lanjur Hanawijaya, produk BSM Cicil Emas (iB) bisa di akses di seluruh Kantor Cabang (KC) dan Kantor Cabang Pembantu (KCP) BSM yang totalnya 590 outlet di seluruh Indonesia. Produk ini akan melengkapi sekitar 80-an produk dan jasa yang sudah ada di BSM. (Dis/Nur)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini