Sukses

Dahlan Iskan Cari Direktur Utama BUMN dengan Persyaratan Ini

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan memiliki kriteria tersendiri saat menunjuk seseorang menjadi Direktur Utama di perusahaan BUMN. Apa saja kriterianya?

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan memiliki kriteria tersendiri saat menunjuk seseorang menjadi Direktur Utama di perusahaan BUMN. Apa saja kriterianya?

Menurut mantan bos PT PLN (Persero) ini, syarat utama untuk menjadi orang nomor satu di BUMN adalah integritas dan yang kedua adalah antusias.

"Karena kalau masalah pintar, level mereka sudah pintar semua jadi tidak perlu dipermasalahkan," tutur Dahlan  usai rapat pimpinan di Gedung Jamsostek, Jakarta, Kamis (2/5/2013).

Saat menunjuk pimpinan perusahaan BUMN, Dahlan mengaku akan lebih mengutamakan orang dari internal perusahaan agar jenjang kariernya terbentuk. Pria yang gemar menggunakan sepatu kets ini berpendapat BUMN yang maju pasti memiliki pegawai yang bagus.

Contohnya, Dirut PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) yang baru Tato Miraza yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Pengembangan di perusahaan tambang pelat merah itu. Begitupun, dengan Dirut baru Bank Mandiri Budi Gunadi Sadikin yang juga berasal dari orang dalam.

"Artinya kita lihat, apabila di dalam perusahaan itu ada yang bagus, kecuali kalau tidak ada yang bagus baru dari luar," ungkapnya. (Yaz/Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.