Sukses

Pertamina EP Pernah Ngebor Minyak di Cinere dan Tanah Abang

PT Pertamina EP mengaku pernah mencari minyak di daerah Tanah Abang dan Cinere, namun tidak menemukan minyak.

PT Pertamina EP mengaku pernah mengebor minyak di daerah Tanah Abang dan Cinere, namun anak usaha PT Pertamina (Persero) tersebut tidak menemukan minyak.

"Kami memang pernah mengebor di Tanah Abang dan Cinere tapi dry (kering)," ungkap  Presiden Direktur Pertamina EP Syamsu Alam, Jumat (14/6/2013).

Syamsu menyatakan peluang untuk menemukan minyak di wilayah itu sebenarnya tetap terbuka dengan menggunakan teknologi terbaru yang dimiliki Pertamina.

"Itukan ngebornya dengan konsep lama, kalau dibor lagi bisa saja ada (minyak). Tapi bagaimana mau ngebor di sana, sudah padat sekali soalnya," papar dia.

Untuk itu, Pertamina berencana untuk mengembalikan wilayah-wilayah yang sulit dikembangkan tersebut ke pemerintah.
Tak hanya di Jakarta, tapi juga di daerah lain yang tersebar dari Sabang sampai Merauke seluas 24.997,1 kilometer (km2)

"Lahan yang dikembalikan sekitar 20% dari total wilayah kerja Pertamina EP," ujar Syamsu.

Menurut Syamsu, wilayah kerja yang akan dikembalikan ke negara itu meliputi wilayah yang secara geologi tidak dapat dikembangkan karena berisiko tinggi, seperti di Jawa Barat bagian selatan dan Jawa Timur bagian selatan.

Selain dari sisi geologi, ada juga wilayah yang secara operasional yang tidak bisa dikembangkan karena berada di pusat kota, misalnya di Jakarta dan Surabaya.

Saat ini wilayah kerja Pertamina EP seluas 138.611 kilometer persegi atau setara dengan 48% dari total wilayah kerja Indonesia. Pertamina EP merupakan kontraktor migas dengan wilayah kerja terluas. (Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini