Sukses

5 Kiat Aman Tinggalkan Rumah Kala Mudik dari PLN

Jelang Lebaran, tradisi mudik kampung halaman kembali makin marak. Pemudik tak jarang khawatir dengan rumah yang ditinggalkannya.

PT PLN (Persero) Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang mengimbau para calon pemudik agar sebelum dan sesudah mudik pelanggan tetap dapat merasakan manfaat listrik dalam kehidupannya.

PLT Deputi Manajer Komunikasi dan Bina Lingkungan PT PLN (Persero) Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang, Roxy Swagerino, mengatakan, seperti tahun-tahun yang lalu, sebentar lagi kota Jakarta akan menjadi sepi ditinggal mudik Lebaran oleh sebagian besar penduduknya.

"Cuti bersama dan liburan Lebaran kali ini terhitung cukup panjang. Berarti pelanggan dan masyarakat juga akan berada di kampung halaman dalam waktu yang cukup lama," kata Roxy, di Jakarta, Senin (22/7/2013).

Dengan kondisi demikian, PLN Disjaya berharap agar proses mudik kala ini dilakukan dengan aman dan nyaman mudik, termasuk ketika meninggalkan rumah dalam kondisi kosong.

Maklum, tradisi mudik seringkali memicu kekhawatiran para warga ibukota terkait kondisi rumah yang ditinggalkannya. Kebakaran akibat arus pendek seringkali menghiasi musim mudik di wilayah ibukota.

Berikut kiat mudik aman dan nyaman yang diberikan PLN:

1. Bayar rekening listrik sebelum mudik.
2. Tetap bijak menggunakan listrik, dengan cara menyalakan lampu seperlunya dan mematikan selebihnya.
3. Menghindari bahaya listrik dengan cara mencabut semua peralatan listrik yang tidak dipakai dari stop kontaknya.
4. Menghindari bahaya kebakaran dengan memanfaatkan listrik secara legal, kompor dimatikan dan kompor gas dilepas dari tabungnya.
5. pastikan sebelum meninggalkan rumah, seluruh pintu, jendela sudah dalam keadaan terkunci.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini