Sukses

Hati-hati, IHSG Kemungkinan Melemah di Awal Pekan

IHSG diperkirakan bergerak di rentang support 4.624-4.642 dan resistance 4.685-4.732.

Memulai perdagangan di akhir Juli atau awal Agustus 2013, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan dalam tekan jual yang terus berlanjut. Pola teknikal indeks bahkan menunjukan kemungkinan terjadinya pelemahan meski diharapkan dalam tahap terbatas.

Kepala Riset Trust Securities, Reza Priyambada dalam ulasannya, Senin (29/7/2013) memperkirakan IHSG bergerak di rentang support 4.624-4.642 dan resistance 4.685-4.732.

Berpola menyerupai three black crows di atas middle bollinger bands (MBB). MACD bergerak turun dengan histogram positif yang memendek. RSI, William's %R, dan Stochastic mulai menjauhi area overbought.

"Tidak berbeda dengan sehari sebelumnya, setelah gagal bertahan di target resisten kami (4695-4748), IHSG melemah dan berada pada kisaran target support (4634-4681) yang mengindikasikan tekanan jual masih berlanjut," kata Reza.

Pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu, IHSG tak mampu bertahan di zona positif meski bursa saham Amerika Serikat menghijau. Indeks yang bergerak menguat di awal perdagangan justru kembali terkoreksi hingga akhir sesi.

Masih turunnya nilai tukar Rupiah dan aksi jual saham pemodal asing membuat IHSG tidak dapat bertahan lama di zona hijau. "Apalagi laju bursa saham Asia juga cenderung melemah sehingga juga mempengaruhi pelemahan IHSG," katanya.

Sepanjang perdagangan, IHSG menyentuh level tertinggi 4.700,14 di awal sesi I dan menyentuh level 4.647,50 atau posisi terendah di pertengahan sesi II. IHSG menutup akhir pekan lalu dengan berakhir di level 4658,87.

Volume perdagangan dan nilai total transaksi turun. Investor asing mencatatkan nett sell dengan penurunan nilai transaksi beli dan transaksi jual. Investor domestik mencatatkan nett buy.

Untuk perdagangan hari ini, saham-saham yang layak jadi pertimbangan adalah:

1.  UNVR, trading buy dengan posisi support 32400-32550 dan resistance 33150-33550
2.  MAIN, trading buy dengan posisi support 3350-3425 dan resistance 3475-3500
3.  SMCB, trading buy dengan posisi support 2675-2725 dan resistance 2775-2825
4.  TAXI, trading buy dengan posisi support 1470-1490 dan resistance 1530-1540

Saham-saham lainnya:

5.  PGAS, 5600-5900, trading buy selama di atas 5750
6.  BMRI, 8550-8850, trading buy selama di atas 8700
7.  PWON, 350-385, trading sell jika 365 gagal bertahan
8.  BBNI, 4250-4475, trading buy selama di atas 4350
9.  ECII, 3925-4000, trading sell jika 3925 gagal bertahan
10. TOWR, 2825-3050, trading buy selama di atas 2950
11. MSKY, 2375-2475, trading buy selama di atas 2400
(Shd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini