Sukses

Kurs Jual Dolar AS di Bank Lokal Sudah Tembus Rp 11 Ribu

Kurs rupiah yang tercatat Bloomberg sempat menyentuh level terendah di level 10.851 per dolar AS.

Posisi nilai tukar rupiah dalam indeks Bloomberg hingga pukul 16.00 WIB, ditutup di level 10.723 per dolar Amerika Serikat (AS). Rupiah sempat menembus posisi terlemahnya di level 10.851 per dolar AS.

Dikutip dari data Bloomberg, Selasa (20/8/2013), rupiah diperdagangkan di rentang 10.498-10.851 per dolar AS. Rupiah di sesi pembukaan perdagangan dibuka di level 10.653 per dolar AS.

Dengan posisi terakhirnya ini, rupiah tercatat telah melemah hingga 1,8% dibandingkan penutupannya pada awal pekan lalu sebesar 10.533 per dolar AS.

Sementara dari tanah air, Bank Indonesia (BI) mencatat kurs tengah rupiah pada perdagangan hari ini berada di level 10.504 per dolar AS. Sebagai informasi, kurs tengah BI ini diperoleh dari pencatatan sejumlah transaksi jual beli rupiah di pasar lokal.

Pelemahan nilai tukar rupiah di pasar internasional tersebut mendorong bank-bank lokal untuk mengubah kurs jual beli dolarnya.

Dari penelusuruan Liputan6.com dari berbagai situs bank, kurs jual rupiah terhadap dolar di beberapa bank lokal telah bertengger di level 11.000 per dolar AS.

Sementara kurs beli dolar yang berlaku di beberapa bank bergerak di rentang 10.600-10.700 per dolar AS.

Berikut adalah kurs jual-beli dolar di sejumlah bank lokal di tanah air:

Kurs Jual

BCA: Rp 11.100
BNI: Rp 11.095
BRI: Rp 11.100
CIMB Niaga Rp 10.950
Bank Mega: 10.752

Kurs beli

BCA: Rp 10.700
BNI: Rp 10.695
BRI: Rp 11.700
CIMB Niaga Rp 10.600
Bank Mega: 10.448.
(Shd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini