Sukses

1.048 Orang Berebut 46 Kursi CPNS di Sekretariat Negara

Sebanyak 1048 pelamar memperebutkan 46 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kementerian Sekretariat Negara (Kemsetneg).

Sebanyak 1048 pelamar memperebutkan 46 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kementerian Sekretariat Negara (Kemsetneg).

Deputi Sumber Daya Manusia Kemsetneg Cecep Sutiawan mengatakan para pelamar tersebut mulai mengikuti Tes Kompetensi Dasar (TKD) menggunakan Computer Assisted Test (CAT) di Gedung CAT-Badan Kepegawaian Negara (BKN), Kantor Pusat BKN.

Pelaksanaan TKD Kemsetneg menggunakan metode CAT-BKN, dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, 16-18 Oktober 2013. Selanjutnya tahapan tes berikutnya menjadi kewenangan instansi masing-masing.

Sementara itu, Kepala Pusat Pengembangan Sistem Rekrutmen BKN, Aris Windiyanto meminta para peserta TKD CPNS Kemsetneg  agar tetap waspada terhadap calo.  Perang terhadap calo CPNS ini bisa terlihat dari banyaknya spanduk yang dipasang di beberapa sudut di lingkungan Kantor Pusat BKN.

“Mohon diingatkan kepada orangtua, saudara dan teman agar berhati-hati terhadap calo,” tegasnya.

Passing Grade

Sebelumnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Azwar Abubakar mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan menetapkan passing grade (ambang batas kelulusan)  tes CPNS, baik yang menggunakan sistem CAT maupun sistem lembar jawab komputer (LJK).
 
Penetapan passing grade itu tetap diperlukan setelah tahun lalu hal serupa juga dilakukan untuk pertama kalinya dalam sejarah. Namun mengenai besarannya, sampai saat ini memang belum ditetapkan.

Azwar menuturkan, pelaksanaan tes dengan sistem CAT baru berjalan sepekan dari sekitar dua bulan yang dijadwalkan, dan baru dilaksanakan oleh beberapa kementerian/lembaga. Panselnas akan mengambil sampel dari beberapa kementerian/lembaga, sebagai bahan pertimbangan dalam menetapkan passing grade.

“Kami mengirimkan tim untuk memantau di lapangan, yang setiap saat melaporkan hasilnya,” tambahnya.
 
Tim tersebut antara lain dari tim quality assurance (QA) dari perguruan tinggi, dan ada tim audit teknologinya yakni dari BPPT. Sebagian laporan sudah masuk, tetapi masih banyak yang belum sampai ke meja Deputi SDM Aparatur. (Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • CPNS adalah pegawai yang baru lulus tes seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil tahap pertama.

    CPNS

Video Terkini