Sukses

Ini Harapan Bos Semen Indonesia untuk Presiden Baru

Semen Indonesia memperkirakan permintaan semen pada semester I akan tumbuh sebesar 6 persen

Liputan6.com, Jakarta - PT Semen Indonesia (Persero) mengaku akan menunggu hasil dan realisasi janji-janji dari para calon presiden dan wakil presiden seperti tertuang dalam visi misinya.

Direktur Utama Semen Indonesia, Dwi Soetjipto mengungkapkan, sebagai pelaku industri mengharapkan presiden baru nantinya benar-benar mempunyai komitmen untuk mewujudkan visi-misinya terutama dalam hal infrastruktur.

Harapan tersebut semi meningkatkan permintaan semen sebagai produk perusahaan yang secara langsung akan meningkatkan pendapatan perseroan di tahun depan.

"Kami melihat bahwa siapa saja nanti yang menjadi pemimpin di pemerintahan baru,maka proyek infrastruktur harus lebih cepat, maka dengan begitu permintaan dalam negeri dapat kami amankan," kata Dwi dikantornya, Selasa (15/7/2014).

Dwi menjelaskan hal itu sangat penting mengingat pada semester I tahun ini permintaan akan semen sedikit di luar ekspektasi.

Semen Indonesia sebelumnya memperkirakan permintaan semen pada semester I akan tumbuh sebesar 6 persen, hanya saja realisasinya hanya sekitar 4 persen.

"Jadi dengan pemerintahan baru nanti di semester II bisa tumbuh di kisaran 6 persen, dan kemudian secara keseluruhan tahunan bisa tumbuh 5 persen," tegasnya.

Dengan meningkatkan pasar ke beberapa negara lain dalam satu regional dalam menghadapi Asean Economic Community, Semen Indonesia juga terus meningkatkan produksinya di dalam negeri. Hal ini dikatakan Dwi karena masih besarnya potensi pasar dalam negeri yang belum terserap.

"Ketika kita bicara pengembangan regional dikatakan kita meninggalkan nasional, tidak, kita tetap ke nasional, buktinya ada tambahan 2 juta ton kapasitas nasional pada taun terahir dari kami," pungkas Dwi. (Yas/Gdn)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini