Sukses

UI Dirikan Pusat Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan

Pusat pembangunan infrastruktur ini diharapkan dapat memajukan dunia infrastruktur di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Infrastruktur masih menjadi kendala perkembangan ekonomi Indonesia. Oleh karena itu, Universitas Indonesia meresmikan Pusat Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan atau Center for Suistanable Infrastructure Development (CSID) yang diresmikan di Fakultas Teknik Universitas Indonesia (UI) pada Selasa (9/9/2014).

Menurut Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Susantono, usulan pusat kajian infrastruktur baru dapat direalisasikan.  Pusat kajian ini diharapkan dapat memberikan layanan terbaik untuk kepentingan umum.

Dalam pusat studi kajian ini akan diisi oleh 37 peneliti dan 257 peneliti muda yang diharapkan pada pembangunan nasional.  Pada peresmian pusat kajian ini dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Chairul Tanjung, Rektor UI Muhammad Anis, Dekan Fakultas Teknik UI Dedi Priadi.

"Kita sedang krisis infrastruktur dengan adanya pusat kajian ini memajukan Indonesia di dunia infrastruktur," tandas dia.

Bambang mengatakan, selama ini pembangunan infrastruktur Indonesia masih kalah dalam tiga hal. Pertama, implementasi, koordinasi, dan sumber daya manusia (SDM). Oleh karena itu, pusat kajian ini diharapkan dapat mendorong pembangunan infrastruktur di Indonesia. (Amd/Ahm)

 

*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini