Sukses

Rupiah Tertekan Menanti Pertemuan The Fed

Pertemuan Bank Sentral Amerika Serikat (The Fed) yang akan digelar pekan ini semakin membuat rupiah tertekan.

Liputan6.com,Jakarta - Pertemuan Bank Sentral Amerika Serikat (The Fed) yang akan digelar pekan ini semakin membuat rupiah tertekan. Rupiah bahkan telah menyentuh level 11.900-an per dolar AS pada perdagangan hari ini.

Data valuta asing (valas) Bloomberg, Senin (15/9/2014), menunjukkan nilai tukar rupiah melemah 0,55 persen ke level 11.887 per dolar AS hingga perdagangan menjelang siang. Rupiah bahkan sempat menyentuh level 11.907 per dolar AS pada pukul 08:57 waktu Jakarta.

Setelah dibuka melemah 56 poin, rupiah kini masih berkutat di kisaran 11.851 - 11.907 per dolar AS. Sementara itu, kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) mencatat rupiah melemah dan berada di klevel 11.875 per dolar AS.

Analis Bank Mandiri Renny Eka Putri menilai sejumlah faktor eksternal terutama cerahnya data ekonomi AS berpengaruh positif pada penguatan dolar. Akibatnya, nilai tukar regional termasuk rupiah ikut mengalami tekanan.

Selain itu, dia juga menjelaskan pengaruh dari pertemuan The Fed yang akan digelar pekan ini. Rapat tersebut akan membahas adanya kemungkinan penarikan dana stimulus yang kini tinggal berjumlah US$ 25 miliar menjadi US$ 15 miliar per bulan.

"Pekan ini tampaknya faktor eksternal akan lebih kuat mempengaruhi pergerakan rupiah. Kamis akan ada hasil pertemuam The Fed, ini yang masih ditunggu para pelaku pasar," terangnya.

Selain itu, Renny juga menjelaskan, penguatan dolar yang ditopang sejumlah data ekonomi positif dari AS membuat para pelaku pasar mengalihkan dananya pada dolar. Kondisi itu semakin memperkokoh penguatan dolar dan melemahkan rupiah.

Sepekan ke depan, Renny memprediksi Bank Indonesia masih bisa mengendalikan nilai tukar rupiah dan tidak akan tertekan hingga menembus level 12 ribu per dolar AS. "Pekan ini, rupiah akan bergerak di kisaran 11.820 hingga 11.963 per dolar AS," tandas dia. (Sis/Nrm)

 

*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini