Sukses

4 Hal yang Tak Boleh Dilakukan pada Resume Anda

Saat mencari pekerjaan, tentunya segala kesempatan akan Anda lakukan agar resume bisa berada di tangan HRD.

Liputan6.com, Jakarta - Saat mencari pekerjaan, tentunya segala kesempatan akan Anda lakukan agar resume bisa berada di tangan HRD. Tetapi akan percuma bila melakukan hal yang tidak tepat, seperti misalnya seperti menitipkan resume kepada karyawan di perusahaan incaran Anda.

Selain itu, cara yang membuang-buang waktu Anda adalah dengan mengikuti perekrutan via online. Cara yang praktis pasti dilakukan oleh banyak orang. Supaya menghemat tenaga Anda, sebaiknya melakukan sesuatu yang pasti-pasti saja.

Intinya, adalah Anda perlu melakukannya sendiri dan tidak mengandalkan orang lain. Melansir dari Forbes, Selasa (31/5/2016) berikut adalah 4 hal yang sebaiknya tidak dilakukan pada resume Anda.

1. Menitipkan resume

Resume yang Anda titipkan pada orang lain tidak bisa dijamin sampai. Kecuali, orang yang dititipkan sudah kenal betul dengan HRD. Bahkan dengan manajer dari departemen tempat Anda mengincar pekerjaan pun juga belum pasti bisa menjamin resume Anda berada di tangan HRD.

Serahkan sendiri saja. Bahkan, beberapa pekerjaan sekarang sudah menerapkan sistem online untuk para pelamar pekerjaan.  

2. Memberikan resume ke perusahaan penyedia lowongan

Jangan pernah memberikan resume Anda pada perusahaan penyedia lowongan pekerjaan. Banyak orang yang enggan repot melakukan hal seperti itu. Mereka sudah memiliki banyak kustomer untuk diurus, sebaiknya Anda menghindari risiko waktu yang terbuang. Daripada menunggu antrian dari ribuan pelamar, sebaiknya Anda mencari perusahaan sendiri.

3. Membawa resume Anda ke networking event

Jangan pernah membawa resume Anda ke networking event dan menunjukkannya pada orang-orang yang hadir. Networking event adalah acara dimana orang-orang berbagi pengalaman dan menjalin relasi, bukan melihat resume seseorang.

4. Mengirim resume ke portal online

Jangan pernah mengirimkan resume Anda melalui portal online. Ribuan orang akan melakukan hal yang sama. Setelah mengirimkan resume, besar kemungkinan sistem otomatis yang akan menjawab kiriman Anda. Belum tentu resume Anda akan terbaca oleh perekrut. (Shabrina Aulia Rahmah)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini